Hari Ayah Nasional, Berikut Tips Cara Mendekatkan Anak pada Sang Ayah

By Diah Puspita Ningrum, Sabtu, 12 November 2022 | 15:15 WIB
Hari Ayah Nasional, ini tips membangun kedekatan ayah dan anak (Pexels)

Nakita.idHari Ayah Nasional diperingati pada 12 November.

Momen Hari Ayah Nasional sangat cocok untuk mengapresiasi peran ayah dalam keluarga.

Moms dan si Kecil bisa merayakan Hari Ayah Nasional dengan berbagai cara menarik.

Seperti menonton film bersama, pergi makan, atau memberikan hadiah untuk Dads.

Ini karena kehadiran ayah sangat penting bagi keluarga.

Bukan hanya sebagai pencari nafkah dan kepala keluarga tapi juga sebagai pasangan, sahabat dan teman anak.

Dalam momen ini, Moms dan Dads mungkin berpikir untuk mempererat hubungan ayah dan anak.

Ini karena anak yang tumbuh bersama ayah memiliki banyak manfaat.

Anak akan lebih bahagia, bertanggung jawab dan mandiri.

Nah, untuk mempererat hubungan ayah dan anak, kalian bisa melakukan berbagai kegiatan ini.

Yuk simak!

Baca Juga: Selamat Hari Ayah! 10 Ucapan Hari Ayah Nasional yang Menyentuh Hati

Melansir dari laman Life Hack, berikut kegiatan ayah dan anak yang bisa memperkuat ikatan.

1. Nonton film

Ketika masa pandemi masih berlangsung, memilih untuk tetap tinggal di rumah jadi pilihan yang paling aman.

Dads tidak harus keluar rumah untuk membangun ikatan dengan buah hati.

Saat hari libur, Dads bisa coba ajak anak-anak nonton film di rumah saja.

Biarkan mereka memilih film apa yang mereka sukai untuk ditonton bersama.

Sambil melihat acara yang mereka sukai Dads bisa ajak anak-anak untuk berbicara dan diskusi banyak hal.

Hari Ayah Nasional, tips membangun kedekatan ayah dan anak

2. Membantu belajar

Dads bisa mengecek kehidupan sekolah anak dengan menemaninya belajar. Coba luangkan waktu sebentar untuk mengajari anak belajar sekitar 30 menit.

Bantu mereka untuk menyelesaikan tugas sekolah dan berikan dorongan dan dukung rasa percaya diri mereka.

Dads juga bisa meminta si Kecil bercerita tentang kehidupan sekolah dan pertemanan.

Baca Juga: Contoh Ucapan Hari Ayah Nasional dalam Bahasa Indonesia, Yuk Catat!

3. Bermain bersama

Jika di hari biasa Dads tidak mengizinkan anak untuk bermain game, ayah bisa beri kelonggaran pada mereka di akhir pekan saja.

Dads juga bisa ikut bermain bersama anak-anak.

Dads bisa luangkan aktivitas seru ini untuk menjalin kedekatan antara orang tua dan anak.

4. Jalan-jalan

Dads bisa meluangkan waktu jalan-jalan tanpa Moms.

Kalian bisa bertukar cerita tanpa sepengetahuan Moms.

Di sisi lain, ini akan membebaskan Moms dari kewajiban mengasuh anak untuk beberapa waktu.

5. Aktivitas rumah

Jika Dads miliki taman di area rumah ini saatnya ayah mengajak Si Kecil terjun ke kebun.

Mengenalkan dan meminta bantuan mereka untuk mengurus taman akan jadi hal yang menyenangkan bagi anak-anak.

Baca Juga: Contoh Ucapan Hari Ayah Nasional dalam Bahasa Inggris dan Arti

Biarkan mereka mengenali banyak dan menanyakan apa saja yang ia temui, bangun komunikasi yang baik dengan anak.

Jika tidak ingin berkebun, Dads bisa coba ajak anak untuk bernyanyi, membaca atau aktivitas lainnya yang ingin mereka lakukan.