Kesal Tapak Setrika Lengket Bikin Kain Rusak, Ini Tips Mudah Hilangkan Penumpukan Mineral di Permukaan Setrika

By Kirana Riyantika, Senin, 14 November 2022 | 07:25 WIB
Tips mudah menghilangkan lengket pada tapak setrika (Pixabay/Stevepb)

Kemudian, jalankan setrika kering panas ke koran sampai bahan yang menempel pada setrika hilang.

Selain koran, Moms juga bisa menggunakan handuk kertas.

Bila tapak setrika masih lengket, taburkan satu sendok makan garam di koran lalu ulangi bagian menjalankan setrika di atasnya.

2. Menggunakan soda kue

Tapak setrika menjadi lengket bisa karena penumpukan deposit mineral di permukaan setrika.

Sehingga bisa menyebabkan masalah pada fungsi pemanasan setrika.

Moms bisa memanfaatkan soda kue untuk menghilangkan mineral yang menempel tersebut.

Pertama, buat larutan dari campuran soda kue dan air dengan perbandingan 2:1.

Aduk secara merata hingga terbentuk adonan pasta.

Oleskan pasta ke tapak setrika, terutama area yang banyak penumpukan minral.

Kemudian, bersihkan dengan kain basah.

Selain membersihkan permukaan, penting juga untuk membersihkan lubang uap.

Baca Juga: Setrika Tidak Mau Panas Saat Digunakan? Jangan Khawatir, Berikut Ini Penyebab Umum Kerusakan pada Setrika dan Cara Mengatasinya