Patut Dicoba, Berikut Pengobatan Ala Tradisional bagi Penderita Penyakit Kista

By Syifa Amalia, Selasa, 15 November 2022 | 18:59 WIB
Pilihan pengobatan tradisional penyakit kista yang bisa dilakukan di rumah. (Nakita.id/Diah Puspita)

Cukup tambahkan minyak esensial ke air panas dalam rasio pengenceran yang tepat.

Hindari mengoleskan minyak esensial tea tree oil murni langsung ke kista atau kulit agar tidak menyebabkan iritasi.

3. Cuka sari apel

Cuka sari apel adalah obat alami lain yang direkomendasikan. Hal ini berkat adanya sifat antimikroba dan asam asetat.

Pengobatan dengan cuka sari apel mungkin efektif untuk jenis kista tertentu, seperti yang disebabkan oleh bakteri, tetapi penelitian lebih lanjut masih diperlukan.

Cara ini patut dicoba karena hanya hanya ada sedikit risiko kesehatan.

Cukup campurkan air dan cuka sari apel dengan perbandingan yang sama. Oleskan pengenceran ini langsung ke kista beberapa kali sehari.

Atau, tambahkan cuka sari apel ke dalam air panas dengan rasio pengenceran yang tepat.

4. Lidah buaya

Penelitian menunjukkan bahwa lidah buaya memiliki sifat anti-inflamasi dan antimikroba. Keduanya dapat membantu mengatasi rasa sakit dan iritasi pada kista.

Lidah buaya juga dapat membantu mengurangi munculnya atau menghilangkan kista tertentu yang disebabkan oleh bakteri atau patogen lainnya.

Meski belum terbukti dapat menghilangkan atau mengurangi munculnya kista secara

Cara penggunaanya dengan oleskan gel, krim, atau lotion lidah buaya murni langsung ke kista yang teriritasi atau nyeri sesering yang diperlukan.

Baca Juga: Berbagai Penyebab Penyakit Kista, Harus Diwaspadai Sejak Dini!