Arti Nama Jessica Untuk Nama Bayi Perempuan Modern yang Cukup Populer

By Shinta Dwi Ayu, Senin, 21 November 2022 | 13:24 WIB
Berikut arti nama bayi perempuan Jessica. (Nakita.id/Ruby)

Nakita.id - Berikut arti nama Jessica yang cocok untuk nama bayi perempuan Moms.

Nama bayi perempuan kini banyak sekali yang indah, dan terkesan anggun.

Ketika memberikan nama bayi perempuan tentu saja orangtua sudah melakukan berbagai pertimbangan.

Pasalnya, kini banyak sekali orangtua yang selalu memikirkan makan di balik nama yang akan diberikan kepada anaknya.

Berbeda dengan zaman dulu, mungkin memberikan namanya asal saja.

Nampaknya, para orangtua saat ini berpikir nama adalah sebuah doa.

Selain itu, mereka juga cenderung tak akan memberikan nama anaknya yang ketinggalan zaman.

Sehingga dalam beberapa tahun ke depan, anak tetap bangga menggunakan namanya.

Banyak orang yang justru malu dengan nama aslinya karena dianggap ketinggalan zaman Moms.

Maka dari itu, memberikan nama bayi tentu saja harus benar-benar melakukan pertimbangan, dan diskusi bersama pasangan.

Salah satu nama bayi perempuan yang banyak digunakan orang sampai saat ini adalah Jessica Moms.

Baca Juga: Inspirasi Nama Bayi Perempuan Arab 2-3 Kata Beserta Arti

Arti Nama Jessica

Mungkin orang bertanya-tanya, apasih sebenarnya arti nama Jessica?

Jessica memang nama bayi perempuan yang cukup populer di Indonesia Moms.

Mengutip dari berbagai sumber, berikut arti nama Jessica dalam berbagai bahasa:

- Jessica dalam bahasa Ibrani artinya kaya atau Tuhan menyayangi.

- Jessica dalam bahasa Skotlandia artinya hadiah.

- Dalam Kristen, Jessica artinya adalah Tuhan Melihat.

Nama Jessica ini biasanya digunakan oleh orang yang beragama Kristen Moms.

Tapi tidak menutup kemungkinan juga banyak orang yang beragama Islam justru memiliki nama Jessica.

Arti nama Jessica ini sangatlah luar biasa Moms.

Dengan nama ini, diharapkan anak bisa tumbuh menjadi orang yang kaya, selain itu nama Jessica juga sebagai pengingat bahwa Tuhan maha melihat.

Melihat segala apa saja yang dilakukan manusia sehingga bisa jadi pengingat seseorang untuk berhati-hati.

Baca Juga: Inspirasi Nama Bayi Perempuan dari Bahasa Jawa Lengkap dengan Arti

Sifat dan Karakter Nama Jessica

Nama Jessica menggambarkan orang-orang yang memiliki ambisi membaja Moms.

Biasanya, orang-orang yang memiliki nama Jessica tak pernah lelah untuk menggapai segaala apa yang ia inginkan dalam hidupnya.

Orang bernama Jessica juga sangat selektif dalam mencari pasangan Moms.

Ia cenderung akan memilih pasangan yang memang lebih pintar darinya..

Rekomendasi Nama Panjang Jessica

Biasanya, Jessica ini digunakan untuk nama depan ataupun tengah Moms. Berikut referensi nama Jessica yang mungkin bisa Moms gunakan untuk menamai sang buah hati:

- Jessica Kristiani Martua

- Jessica Stefani

- Jessica Lee

- Jessica Auriela

- Jessica Octavia Putri.

Itu dia Moms, arti nama Jessica yang sungguh luar biasa, dan cocok untuk bayi perempuan.

Baca Juga: Kumpulan Nama Bayi Laki-laki Inisial Huruf T Mengandung Makna Bagus