Jangan Langsung Dimasukkan di Kulkas, Lakukan 4 Hal Ini Kalau Mau Buah-buahan Tetap Segar dan Gak Gampang Busuk

By Ratnaningtyas Winahyu, Rabu, 23 November 2022 | 06:00 WIB
Cara menyimpan buah-buahan supaya tetap segar, salah satunya pakai cuka (Nakita.id/David)

Nakita.id – Mudah dilakukan, berikut ini cara supaya buah-buahan tetap segar.

Makan buah-buahan merupakan salah satu kebutuhan agar tubuh kesehatan tetap terjaga.

Saking pentingnya, tak sedikit ahli yang mengajurkan untuk makan buah-buahan setiap hari.

Karena itu, banyak orang yang kerap menyimpan buah-buahan di rumah sebagai stok.

Biasanya buah-buahan disimpan di dalam kulkas supaya awet.

Namun, menyimpannya di kulkas ternyata tidak cukup lo, Moms.

Ya, sebelum menyimpan buah di kulkas, Moms perlu memerhatikan sejumlah hal.

Pasalnya, beberapa hal ini dapat membantu membuat buah-buahan menjadi tetap segar meski sudah berhari-hari.

Jadi, jangan sampai lupa dilakukan ya, Moms.

Lantas, seperti apa caranya?

Berikut ini penjelasannya.

Baca Juga: Mengenal Manfaat Buah Sebagai Makanan Selingan MPASI

Cara menyimpan buah-buahan supaya tetap segar

Melansir dari Times of India, inilah beberapa cara menyimpan buah-buahan agar kesegarannya tetap terjaga.

1. Menghitung buah

Langkah pertama yang harus Moms lakukan adalah menghitung buah.

Sebab, menurut para ahli, jatah buah harian yang disarankan adalah dua potong karena mudah rusak.

Jadi, selalu pastikan saat berbelanja buah-buahan, bersikaplah praktis dan hitung buah terlebih dahulu sebelum membelinya.

Dengan cara ini, Moms bisa mencegah kemungkinan mubazir karena membuang buah-buahan busuk.

2. Membilas buah

Setelah membeli buah sesuai kebutuhan, Moms perlu membilas  buah dengan air.

Cara ini memang tepat, tapi jangan sampai lupa untuk mengeringkannya sebelum disimpan di kulkas ya, Moms.

Jika tidak dikeringkan sebelum disimpan, kelembapan dapat menyebabkan buah lebih cepat berjamur.

Jadi, pastikan bahwa meskipun Moms mendapatkannya dalam jumlah besar, simpan apa adanya atau keringkan dengan baik menggunakan handuk dapur sebelum menyimpannya.

3. Dibungkus dengan handuk kertas

Tips berikutnya adalah membungkus buah dengan handuk.

Tapi, sebaiknya Moms membungkus buah-buahan dengan handuk kertas, ya.

Baca Juga: Tak Cuma Sayuran, Inilah Jenis Buah-buahan yang Cocok Ditanam di Pot

Trik ini dapat membantu menyimpan banyak buah.

Saat Moms membungkus masing-masing buah dengan tisu dan dengan hati-hati meletakkannya di laci buah, Moms akan menghemat banyak.

Ini adalah teknik yang sama yang dilakukan oleh penjual di luar untuk menjaga agar buah-buahan tersebut tetap segar untuk waktu yang lebih lama.

4. Gunakan cuka

Trik yang terakhir yang bisa Moms coba adalah dengan cuka.

Yang perlu Moms lakukan hanyalah menutup pipa pembuangan wastafel dan menambahkan semua buah yang bisa dicuci ke wastafel ini.

Kemudian, isi bak cuci dengan air secukupnya agar semua buah terendam di dalamnya.

Selanjutnya, tambahkan secangkir cuka putih ke dalamnya bersama sedikit garam, dan aduk perlahan.

Cara ini tidak hanya akan membersihkan lilin atau segala jenis kotoran yang ada pada buah, tetapi juga membantu membunuh semua serangga kecil yang tidak dapat dilihat dengan mata telanjang.

Saat Moms merendam buah dalam larutan ini selama sekitar 8-10 menit, itu bahkan akan membantu mencegah jamur tersebut berkembang pada buah.

Setelah selesai merendam, pastikan Moms membilas buah dengan baik dan mengeringkannya dengan handuk kertas/dapur.

Nah, itu dia Moms cara menyimpan buah-buahan supaya tetap segar. Tertarik mencoba?

Baca Juga: Jangan Ngarep Tubuh Lebih Sehat, Makan Buah-buahan Ini Sebelum Minum Obat Ternyata Malah Bikin Tambah Penyakit, Bahayanya Gak Main-main!