Jangan Asal Beli, 5 Hal Ini Harus Diperhatikan Sebelum Memilih Car Seat untuk Bayi dan Anak

By Syifa Amalia, Rabu, 23 November 2022 | 21:00 WIB
Tips memilih car seat untuk bayi dan anak dengan benar. (Pexels.com/Erik Mclean)

Hal yang Harus Diperhatikan Saat Memilih Car Seat

Dilansir dari Baby Gear Essentials, berikut ini adalah hal-hal yang jadi pertimbangan saat membeli car seat untuk bayi dan anak.

1. Ukuran car seat

Hal terpenting yang perlu diingat saat memilih kursi mobil bayi adalah batas tinggi dan berat.

Pilih ukuran car seat yang sesuai dengan berat badan bayi. Kursi mobil dengan ukuran yang tepat sangat penting untuk menjaga keamanan bayi.

2. Cari bahan yang nyaman

Bayi yang tidak nyaman di kursinya, mereka akan menangis sepanjang perjalanan.

Dua hal terpenting untuk kenyamanan di kursi mobil bayi adalah bantalan ekstra dan bahan kain yang tidak membuat bayi merasa panas saat duduk di car seat.

3. Kemudahan saat pemasangan

Ketika sering digunakan, Moms akan secara teratur mengambil dan mengeluarkan kursi bayi dari mobil.

Sehingga, kemudahan pemasangan merupakan faktor penting untuk dipertimbangkan saat memilih kursi.

Dimulai dengan memastikan bahwa joknya sesuai dengan mobil sejak awal.

Beberapa kursi mobil bayi ekstra besar mungkin tidak muat di mobil yang lebih kecil. Jika tidak yakin, ukur ruang yang tersedia di belakang mobil sebelum melihat ukuran setiap car seat.

3 Mudah dalam perawatannya

Menjadi tempat duduk bayi, car seat haruslah bersih dan nyaman untuk Si Kecil.

Jadi ketika membeli car seat pilihlah model yang mudah dalam perawatannya seperti mudah dicuci dan dirawat.

Baca Juga: Cara Membersihkan Stroller Bayi yang Tepat Supaya Bebas Kuman dan Nyaman untuk Si Kecil