Diingatkan Para Perempuan Perlu Berhati-hati, Telat Haid 2 Bulan Bisa Jadi Pertanda Tubuh Terjangkit Penyakit Ini

By Ruby Rachmadina, Senin, 28 November 2022 | 09:13 WIB
Telat haid 2 bulan bisa jadi pertanda adanya penyakit ini di tubuh. (Poetri Hanzani / Nakita)

Ketidakseimbangan Hormon

Telat haid 2 bulan juga bisa dialami wanita yang mengalami ketidakseimbangan hormon.

Ada dua jenis hormon yang memengaruhi siklus menstruasi yaitu, hormon estrogen dan hormon progesteron.

Hormon estrogen dapat memengaruhi kesuburan dan siklus haid.

Sedangkan hormon progesteron membantu mengatur sistem reproduksi dalam mempersiapkan terjadinya kehamilan, termasuk siklus haid.

Apabila salah satu hormon tersebut bermasalah, maka siklus haid dan kesuburan akan terpengaruh.

Hormon-hormon ini bisa jadi tidak seimbang dikarenakan stres, kegemukan, atau Moms yang terlalu kurus.

Kanker Rahim

Gejala kanker rahim stadium awal bisa ditandai dengan telat haid 2 bulan.

Para pemilik kanker rahim bisa saja mengalami perdarahan yang amat banyak.

Bahkan kondisi ini bisa lebih parah dengan perdarahan menstruasi normal.

Namun, gejala kanker rahim tidak hanya ditandai dengan telatnya menstruasi saja.

Tetapi juga saat Moms mulai merasa tubuh mudah lelah, gampang mual, berat badan menurun, nyeri saat berkemih atau berhubungan badan bersama pasangan.

Baca Juga: Telat Haid 1 Bulan dan Perut Nyeri Bisa Jadi Pertanda Hamil atau Adanya Penyakit Tersembunyi Ini, Segera Periksa ke Dokter untuk Mencari Hasil yang Akurat