Kumpulan Nama Bayi Laki-laki dengan Nama Depan Muhammad, Bermakna Islami dan Populer

By Aullia Rachma Puteri, Kamis, 1 Desember 2022 | 16:15 WIB
Nama bayi laki-laki awalan Muhammad yang memiliki arti bagus dan populer digunakan (nakita.id/naura)

Nakita.id - Nama bayi laki-laki Islam biasanya kurang lengkap kalau tidak berawalan Muhammad, pasalnya Muhammad sendiri merupakan nabi terakhir umat Muslim.

Nabi Muhammad adalah seorang laki-laki yang terhormat, terpuji, dan mulia bagi umat Islam.

Maka dengan memberi nama Muhammad, Moms dan Dads berdoa semoga anak juga bisa meneladai sifat-sifat Nabi Muhammad SAW dan turut menjadi orang yang terhormat, terpuji, dan mulia.

Di bawah ini merupakan inspirasi nama anak laki-laki yang awalan Muhammad 2 kata dan 3 kata, Moms dan Dads bisa pilih sendiri mau yang mana untuk calon buah hati nantinya.

Nama Bayi Laki-laki Awalan Muhammad 2 Kata

1. Muhammad Auladi

Anak laki-laki lahir yang diharapkan rajin berdoa dan beribadah kepada Tuhan.

2. Muhammad Nabhan

Anak laki-laki yang rajin berdoa, beribadah kepada Tuhan sesuai dengan waktunya.

3. Muhammad Moazzam

Anak laki-laki yang dihormati orang karena rajin berdoa dan beribadah kepada Tuhan.

4. Muhammad Surur

Baca Juga: Rangkaian Ide Nama Bayi Laki-laki Islam Lahir Bulan Desember, Cocok untuk Jagoan Moms

Anak laki-laki yang terpuji dan dirahmati yang penuh dengan kegembiraan dalam hidupnya.

5. Muhammad Adyaksa

Anak laki-laki yang baik seperti Nabi Muhammad dan bersifat adil seperti jaksa.

6. Muhammad Kenzie

Anak laki-laki yang baik dan dapat menjadi pemimpin yang bijak seperti nabi terakhir.

Nama Bayi Laki-laki Awalan Muhammad 3 Kata

1. Muhammad Beryl Hamizan Rabbani

Artinya, seorang laki-laki yang terpuji seperti permata berharga yang memiliki kecerdasan serta arif dan saleh.

2. Muhammad Ghazi Nur Kamil

Ghazi Nur Kamil memiliki arti penakluk cahaya yang sempurna.

Sehingga bila digabungkan akan berarti seorang laki-laki yang bisa menjadi penakluk cahaya yang sempurna.

3. Muhammad Izaz Marwan

Baca Juga: 7+ Ide Nama Bayi Laki-Laki dari Bahasa Jawa Lengkap dengan Arti

Sebelumnya sempat diwartakan oleh Nakita, nama Izaz berarti kehormatan dan harga diri.

Sementara itu, Marwan bisa juga berarti bermartabat.

Nama Muhammad Izaz Marwan memiliki makna seorang yang terpuji, terhormat, dan bermartabat.

4. Muhammad Insan Hadaya

Nama Insan bisa diartikan sebagai manusia. Sementara Hadaya bermakna berkah atau hadiah.

Sehingga nama ini berarti seorang yang terpuji yang menjadi berkah bagi umat manusia.

5. Muhammad Azhka Hadziq

Nama Azhka yang berasal dari bahasa Arab berarti suci. Sedangkan nama Hadziq, yang juga berasal dari bahasa Arab, memiliki arti pandai.

Nama Muhammad Azhka Hadziq berarti laki-laki terpuji yang tak hanya pandai, tapi juga memiliki hati yang suci.

6. Muhammad Ramdan Alfarezel

Laki-laki yang berdoa dengan baik kepada Tuhan untuk mendapatkan pencerahan hidup dan kebaikan yang sempurna.

Baca Juga: Sedang Mencari Inspirasi Nama Bayi Laki-laki Katolik Penuh Makna? Yuk, Intip Daftarnya di Sini!