Awalnya Iseng Masukkan Kentang ke Kaus Kaki Si Kecil yang Demam, Perempuan Ini Malah Kaget Setelah Lihat Hasilnya

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Kamis, 1 Desember 2022 | 16:30 WIB
Manfaat memasukkan kentang ke kaus kaki anak yang demam (Pexels.com)

Nakita.id - Tentu saja sebagai seorang Moms akan memberikan yang terbaik untuk anaknya.

Bahkan berbagai tips dari orang lain sering dicoba agar anaknya tumbuh sehat dan juga cerdas.

Seperti yang dilakukan seorang perempuan yang sempat viral beberapa lali.

Perempuan tersebut sengaja memasukkan kentang ke dalam kaus kaki anaknya yang sedang demam.

Mengutip dari unggahan Facebook-nya, perempuan bernama Debbie Vigan ini membagikan pengalamannya melalui pada 11 Desember 2017 lalu.

Pada unggahannya, Debbie pernah membaca artikel bahwa kentang bisa menyembuhkan penyakit.

Debbie iseng memasukkan potongan kentang ke dalam kaus kaki anaknya yang bernama Deairres yang sedang demam.

Ia melakukan hal tersebut pukul 8-9 malam atau selama kurang lebih satu jam.

Yang mengejutkan, putra Debiie tak batuk lagi semalaman, hidung Deairres juga tidak pilek bahkan tidak sesak napas lagi.

Sang putra pun tidak rewel dan bisa tidur nyenyak selama 12 jam.

Selain itu, Debbie juga kaget ketika mengeluarkan kentang dari kaus kaki anaknya.

Baca Juga: Cara Mengatasi Bayi Demam dengan Obat Tradisional yang Dijamin Efektif

Oleh sebab itu, Debbie membagikan pengalamannya itu melalui Facebook dan mendapat tanggapan banyak orang.

Debbie menggunakan dua potong kentang untuk anaknya, dua lainnya ditaruh di wadah cuci piring.

Terlihat jelas perbedaan warna kentang tersebut.

Postingan ini pun menghebohkan jagat maya, dan sudah dibagikan lebih dari 326.000 kali.

Trik tersebut dinilai sangat ampuh untuk mengatasi demam pada anak.

Diakui warganet, cara ini berhasil ketika mereka coba di rumah.

"Aku melakukannya dan berhasil juga," kata Retta Allison.

"Kakakku dan aku mencobanya juga dan kentang kami jadi hitam," ungkap akun Theresa Midgett.

Trik ini pun ternyata ampuh untuk diterapkan pada orang dewasa.

Dilansir dari laman steptohealth, kentang ternyata memang ampuh untuk menurunkan suhu tubuh yang tinggi saat demam karena bersifat anti inflamasi dan mengandung enzim alami yang dapat meredakan nyeri dan demam.

Selain memasukkannya ke dalam kaus kaki, juga bisa meletakkannya di dalam air dingin lalu ditempelkan ke dahi selama 10 hingga 15 menit.

Baca Juga: Kandungan Dalam Kentang yang Bermanfaat untuk Memutihkan Kulit