Deretan Ciri-ciri Hamil Anak Perempuan yang Tidak Banyak Diketahui

By Aullia Rachma Puteri, Jumat, 2 Desember 2022 | 10:45 WIB
Ciri-ciri hamil anak perempuan yang bisa Moms deteksi sejak dini sebelum melakukan USG (Nakita.id/naura)

Ini bukan mitos karena peneliti sudah turun tangan untuk membuktikannya.

Bahkan, ini sangat berbeda dengan beberapa mitos yang beredar di luar sana.

Mengutip dari What to Expect, berikut sederet ciri-ciri hamil anak perempuan yang akurat meski belum lakukan USG:

1. Mudah stres

Ciri-ciri hamil anak perempuan yang bisa dilihat dari tingkat stres yang Moms rasakan.

Kata peneliti yang sudah melakukan penelitian lebih lanjut, ibu hamil yang mudah stres berpeluang besar melahirkan anak perempuan.

Bukan isapan jempol, sebuah studi pada 2012 menemukan bahwa ada hubungan antara kadar hormon stres kortisol dan rasio kelahiran.

Jika hormon stres kortisol lebih tinggi, maka besar kemungkinan Moms melahirkan anak perempuan.

Begitu juga sebaliknya, jika Moms merasa santai dalam menjalani kehamilan kemungkinan besar Moms akan melahirkan anak laki-laki.

2. Sering lupa

Sering lupa juga menjadi salah satu ciri-ciri hamil anak perempuan yang bisa dipertanggungjawabkan dengan hasil penelitian.

Para ahli menemukan bahwa kemampuan kognitif anak perempuan lebih rendah dibanding anak laki-laki.

Hal ini berkaitan dengan Moms yang sering lupa saat hamil anak perempuan.

Baca Juga: Inilah 4 Ciri-ciri Orang Hamil menurut Orang Jawa, Apakah Moms Percaya Salah Satunya?