Mengenal Pengelompokkan Klasifikasi Makhluk Hidup Menurut Ahli

By Syifa Amalia, Senin, 5 Desember 2022 | 12:57 WIB
Klasifikasi makhluk hidup menjadi 5 kelompok seperti monera, protista, fungi, plantae, dan animalia. (Pexels/Aashutosh Sharma)

Monera diketahui banyak menyebabkan penyakit, seperti bakteri Mycobacterium tuberculose yang menyebabkan TBC, Salmonella thyposa yang menyebabkan tifus.

Meskipun demikian beberapa dari organisme ini menguntungkan bagi manusia, seperti Lactobacillus

2. Protista

Protista adalah kingdom mahkluk hidup yang terdiri dari satu sel atau banyak sel yang memiliki membran inti (organisme eukariot).

Protista dikelompokan secara seerhana seperti protista mirip hewan (protozoa), protista mirip tumbuhan (alga), dan protista mirip jamur.

Beberapa spesies dari protista merugikan karena dapat menimbulkan penyakit seperti Entamoeba histolytica yang menyebabkan diare dan Plasmodium yang menyebabkan penyakit malaria.

Meskipun demikian banyak juga spesies dari kelompok ini menguntungkan bagi manusia seperti Chlorella sebagai bahan dasar pembuatan PST (protein sel tunggal) dan Gellidium sebagai bahan dasar pembuatan agar-agar.

3. Fungi

Fungi atau jamur merupakan kingdom mahkluk hidup yang tidak memiliki kloroplas.

Tubuh jamur ada yang terdiri dari satu sel, berbentuk benang, atau tersusun dari kumpulan benang. Dinding selnya terdiri dari zat kitin.

Oleh karena itu jamur tidak dapat dikelompokkan dalam dunia hewan atau tumbuhan.

Kelompok ini terdiri dari semua jamur, kecuali jamur lendir (Myxomycota) dan jamur air (Oomycota).

Mereka dapat bermanfaat bagi kehidupan manusia seperti Rhizopus stolonifer yang berperan dalam pembuatan tempe dan yang menghasilkan antibiotik.

Baca Juga: Klasifikasi Makhluk Hidup, Apa Saja Pengelompokkan Makhluk Hidup dan Peranannya? Materi IPA Kelas 10 SMA Kurikulum Merdeka