Simak Tips dan Trik Cara Daftar Ulang Kartu Prakerja Bagi yang Tidak Pernah Lolos

By Kirana Riyantika, Senin, 5 Desember 2022 | 12:20 WIB
Cara daftar kartu prakerja lengkap dengan tips supaya lolos (Dok. Nakita/ Amallia Putri)

- Bukan ASN/anggota TNI/anggota Polri/pejabat dan sebagainya

- Tidak terdaftar menerima bantuan dari pemerintah seperti Bansos, BSU, dan sebagainya

- Dalam satu keluarga, penerima kartu prakerja maksimal 2 NIK dalam 1 KK.

2. Tips dan trik lolos seleksi kartu prakerja

Pertama, penuhi semua persyaratan dengan baik.

Sebab, bila ada salah satu syarat yang tidak terpenuhi maka langsung gugur.

Kedua, daftar kartu prakerja menggunakan e-mail dan nomor handphone yang aktif.

Karena banyak pendaftar yang sebenarnya lolos namun tidak mendapat verifikasi lantaran nomor atau e-mail yang digunakan untuk mendaftar sudah tidak aktif.

Ketiga, saat mendaftar pastikan semua data dimasukkan sesuai dengan Dukcapil.

Baca Juga: Jangan Bingung, Simak Cara Mudah Daftar Kartu Prakerja 2022 di Sini!

Bila ada data yang tidak sesuai, sebaiknya segera hubungi Dukcapil terdekat.

Keempat, lakukan pendaftaran dengan benar.

Perhatikan hal-hal rinci misal ketentuan upload foto KTP, dan sebagainya.