Contoh Soal Tes Kemampuan Dasar dan AKHLAK BUMN, Lengkap dengan Jawaban

By Kirana Riyantika, Senin, 5 Desember 2022 | 16:30 WIB
Contoh soal Tes Kompetisi Dasar dan AKHLAK BUMN dalam rekrutmen bersama BUMN (Pixabay/borevina)

Nakita.id - Penasaran dengan contoh soal Tes Kemampuan Dasar dan AKHLAK BUMN, ini penjelasannya.

Setelah lolos dari tahapan administrasi, pendaftar rekrutmen bersama BUMN 2022 akan memasuki tahap kedua.

Tahap keduanya yaitu Tes Kemampuan Dasar (TKD) dan core values BUMN.

Banyak yang kurang paham mengenai tes core values BUMN atau AKHLAK.

AKHLAK merupakan singkatan dari amanah, kompeten, harmonis, loyal, adaptif, dan kolaboratif.

Contoh soal Tes Kemampuan Dasar dan AKHLAK BUMN

A. Sinonim

1. Boga = ...

a. Pakaian kebesaran

b. Makanan kenikmatan

c. Dekorasi tataruang

d. Pakaian pengantin

e. Tata rias

Jawaban: b. Makanan kenikmatan. Boga merupakan masakan, hidangan, atau dantapan.

2. Anjung = ...

a. Dayung

b. Panggung

c. Buyung

d. Puji

e. Angkat

Jawaban: b. Panggung. Anjung merupakan bagian rumah di sisi atau tengah rumah yang lantainya lebih tinggi.

B. Tes Anonim

1. Hipokrit >< ...

a. Jujur

b. Pembohong

c. Sabar

Baca Juga: Contoh Soal dan Jawaban Lengkap Tes Core Value BUMN yang Bisa Dipelajari

d. Kamuflase

e. Terbuka

Jawaban: a. Jujur. Sebab, hipokrit memiliki arti munafik.

2. Morfem >< ...

a. Forum

b. Lambang

c. Morse

d. Jantung

e. Fonem

Jawaban: e. Fonem. Sebab, morfem memiliki arti satuan bentuk bahasa terkecil yang mempunyai makna secara relatif stabil dan tidak dapat dibagi atas bagian bermakna yang lebih kecil.

C. Tes Numerik

1. Jika x = 1/60 dan y = 60% maka ...

a. x > y

b. x < y

c. x = y

d. x dan y tidak dapat ditentukan

e. x^2 > y

Jawaban: x = 1/60 x 100% = 1,66 %. Jadi, jawabannya b. x < y.

2. Sebuah kebun bunga berbentuk persegi panjang dengan panjang 16 m dan lebar 12 m. Sekeliling kebun bunga dibangun jalan yang lebarnya 3 m. Berapa meter persegi luas jalan itu?

a. 93

b. 168

c. 204

d. 186

e. 192

Jawaban: Luas jalan = (22 x 18) - (16 x 12) = 396 - 192 = 204 m kuadrat. Jawaban c.

Baca Juga: Resmi Dibuka, Ini Link Pendaftaran Resmi BUMN Batch 2 2022

D. Tes deret angka

1. 4, 12, 48, 144, ...., 1728

a. 640

b. 386

c. 424

d. 576

e. 368

Jawaban: d. 576.

2. 6, 8, 11, 15, 20, ..., 33

a. 25

b. 27

c. 28

d. 26

e. 32

Jawaban: d. 26.

3. 1, 8, 9, 16, 17, ..., 25

a. 24

b. 28

c. 34

d. 36

e. 24

Jawaban: a. 24.

TKD dan AKHLAK BUMN juga terdapat sola tes ketelitian dan tes gambar.

Penting bagi peserta didik sering melakukan latihan TKD dan AKHLAK BUMN supaya bisa mengerjakan dengan baik.

Baca Juga: 10 Contoh Soal dan Jawaban Tes Verbal BUMN, Bisa Dipelajari Mulai dari Sekarang!