Cari Tahu Keuntungan dan Kerugian Membuka Rekening Emas di Pegadaian

By Nita Febriani, Minggu, 11 Desember 2022 | 10:48 WIB
Keuntungan dan Kerugian Membuka Rekening Emas di Pegadaian (Nakita.id/Adel)

3. Dilengkapi Sertifikat

Ketika Moms ingin mencairkan emas yang ada di tabungan untuk dicetak, Pegadaian akan menyediakan alternatif jenis emas batangan lengkap dengan sertifikatnya.

Jenis emas batangan yang disediakan Pegadaian antara lain Antam, UBS, Galeri 24 dan Lotus Archi.

Masing-masing emas batangan tersebut memiliki biaya cetak yang berbeda-beda tergantung denominasi emas tersebut.

4. Aman

Menyimpan emas di Pegadaian adalah pilihan yang aman daripada menyimpan di lemari atau bahkan di bawah bantal.

Pegadaian merupakan lembaga keuangan terpercaya yang terdaftar dan diawasi oleh Otiritas Jasa Keuangan (OJK).

5. Transaksi Digital

Seiring dengan perkembangan teknologi Pegadaian memberikan kemudahan dan kecepatan bagi masyarakat melalui layanan Pegadaian Digital.

Moms bisa mengunduh aplikasi tersebut di handphone melalui Playstore atau Appstore.

Ini akan memudahkan Moms untuk menabung dan berinvestasi sehingga tidak harus datang ke kantor Pegadaian, dari rumah pun Moms bisa melakukannya.

Kekurangan membuka rekening emas di Pegadaian

1. Potongan Biaya Tabungan

Untuk membuka rekening tabungan emas di Pegadaian, Moms akan dikenakan biaya pembukaan rekening sebesar Rp 10.000.

Selain itu Moms juga akan dikenakan biaya penitipan emas sebesar Rp 30.000 per tahun.

Namun biaya ini bisa diminimalisir jika Moms membuka tabungan emas melalui aplikasi Pegadaian Digital.

Baca Juga: Selain Kelebihan, Inilah 4 Kekurangan Emas Muda yang Wajib Diketahui