Penyebab Telat Haid dan Keputihan Berbau yang Patut Diwaspadai

By Shinta Dwi Ayu, Selasa, 13 Desember 2022 | 08:45 WIB
Tak selalu hamil, berikut penyebab telat haid dan keputihan berbau. (freepik)

Telat Haid dan Keputihan Berbau Tanda Kehamilan?

Ketika perempuan mengalami telat haid dan keputihan pasti akan dinilai sebagai gejala kehamilan.

Melansir dari Medical News Today, memang benar Moms, keputihan bisa jadi pertanda bahwa seorang perempuan mengalami hamil.

Tetapi biasanya, ciri keputihan pada wanita hamil tentu saja berbeda dari biasanya.

Keputihan pada wanita hamil biasanya lebih lengket Moms.

Serta warnanya putih atau lebih ke kuning pucat.

Keputihan ini biasanya, akan banyak muncul di trimester awal.

Tapi bisa juga ibu hamil mengalami keputihan di sepanjang kehamilan.

Hal tersebut disebabkan karena ketika hamil Moms akan mengalami peningkatan hormon, dan aliran darah ke vagina.

Hal tersebutlah yang membuat keputihan akan keluar dalam jumlah yang lebih banyak ketika Moms hamil.

Keputihan juga bermanfaat untuk mencegah infeksi saat serviks dan dinding vagina Moms melunak.

Namun ingat ya Moms! keputihan pada kehamilan tidak disertai dengan bau.

Baca Juga: 3 Penyebab Telat Haid Selain Hamil yang Kerap Tidak Orang Sadari