Bukan Hanya Mie Instan, Ini Makanan Pemicu Naiknya Asam Lambung

By Syifa Amalia, Rabu, 14 Desember 2022 | 10:40 WIB
Berbagai makanan yang dapat memicu asam lambung kambuh mulai dari mie instan hingga makanan berlemak. (Nakita.id/Nita Febriani)

Nakita.id – Bagi Moms yang rentan mengalami asam lambung, perlu memperhatikan makanan yang dikonsumsi sehari-hari.

Beberapa makanan tertentu justru dapat memicu gejala asam lambung dapat kambuh kembali.

Supaya tidak mengalami ketidaknyamana akibat asam lambung yang naik.

Gangguan pencernaan ini biasanya muncul ditandai dengan nyeri atau sensasi panas di tenggorokan atau dada pada saat asam lambung naik ke kerongkongan.

Gejala dapat semakin memburuk ketika berbaring maupun membungkuk.

Sebagian besar asam lambung terjadi setelah mengonsumsi makanan.

Lantas, apa saja makanan yang dapat memicu naiknya asam lambung? Simak selengkapnya berikut ini.

Makanan Pemicu Naiknya Asam Lambung

1. Mie instan

Siapa yang tidak suka makanan satu ini?

Meski rasanya lezat, di sisi lain mie instan merupakan makanan yang dapat memicu asam lambung kambuh.

Sebagian besar mi instan rendah kalori, serta rendah serat dan protein. Mereka juga terkenal tinggi lemak, karbohidrat, dan sodium.

Meskipun Moms bisa mendapatkan beberapa mikronutrien dari mie instan.

Baca Juga: Penanganan Pertama Asam Lambung Naik, Benarkah Minum Air Hangat Bisa Sembuh?