Simak Ciri-ciri Hamil 16 Minggu yang Sehat

By Amallia Putri, Kamis, 15 Desember 2022 | 12:57 WIB
Ciri hamil 16 minggu (Pexels/Pavel Danilyuk)

Nakita.id - Yuk, Moms ketahui beberapa ciri-ciri hamil 16 minggu yang sehat.

Usia kehamilan 16 minggu artinya sudah memasuki trimester kedua.

Tentunya si Kecil yang ada di dalam kandungan sudah mengalami berbagai macam perkembangan.

Melansir dari NHS, pada usia ini si Kecil sudah berkembang dari segi ukuran yaitu sebesar buah alpukat.

Wajahnya pun juga sudah mulai terbentuk dan matanya juga sudah mulai bekerja.

Tak hanya si Kecil yang mengalami perkembangan, Moms pun juga.

Apa saja ciri-ciri perkembangan kehamilan yang sehat di usia 16 minggu?

1. Penambahan Berat Badan

Tentunya, setiap minggu Moms akan mengalami kenaikan berat badan yang sudah disesuaikan dengan indeks massa tubuh.

Salah satu perkembangan kehamilan yang baik adalah adanya penambahan berat badan sesuai dengan pantauan dari dokter.

Karena sudah mengalami kenaikan berat badan yang cukup siginifikan, Moms bisa mulai memilih pakaian yang lebih nyaman.

Baca Juga: Ciri-ciri Hamil Anak Perempuan yang Dipercayai Hingga Sekarang

Penting juga untuk memilih pakaian dalam yang pas namun tidak terlalu ketat.

Konsumsi makanan bernutrisi dan mulai banyak kurangi makanan cepat saji.

Pastikan Moms mendapatkan jadwal olahraga yang rutin dan baik.

2. Payudara Mulai Membesar

Mempersiapkan masa menyusui nanti, salah satu ciri hamil sehat usia 16 minggu adalah payudara yang mulai membesar.

Ukuran payudara ini mulai kembali seperti semula ketika Moms sudah mulai menyusui.

3. Hidung Tersumbat

Melansir dari What to Expect, karena sirkulasi hormon yang terjadi di seluruh tubuh membran lendir pada hidung juga mulai membesar.

Karenanya, Moms jadi sering mengalami hidung tersumbat.

Tak hanya itu, hal ini juga mengakibatkan risiko mimisan.

Tetap buat ruangan lembap agar Moms tak mengalami hidung tersumbat atau mimisan.

Baca Juga: Ciri-ciri Hamil Muda Selain Mual dan Muntah yang Perlu Bumil Tahu

Gejala Lain yang Terjadi

Ada beberapa gejala lain yang terjadi di usia kehamilan 16 minggu, di antaranya:

1. Morning sickness

2. Keinginan untuk menyantap makanan (ngidam)

3. Sensitif terhadap aroma tertentu

4. Suasana hati yang mulai berubah-ubah

5. Keluarnya lendir berwarna putih bening dari vagina

Di usia kehamilan ini, Moms sudah harus membicarakan soal jadwal bekerja dengan atasan. 

Dengan begitu, Moms bisa mempersiapkan persalinan sejak awal tanpa harus terganggu oleh pekerjaan.

Idealnya, hal ini didiskusikan saat Moms memasuki usia kehamilan 12 minggu.

Jangan lupa untuk selalu konsumsi vitamin dan suplemen yang sudah disarankan oleh dokter atau bidan.

Baca Juga: Kenali Ciri-ciri Hamil Sebelum Telat Haid, Benarkah Perut Kembung?