Adakah Cairan yang Aman untuk Membersihkan Mesin Cuci 2 Tabung?

By Ratnaningtyas Winahyu, Senin, 19 Desember 2022 | 12:30 WIB
Membersihkan mesin cuci 2 tabung, bahan alami ini dapat menjadi solusinya (Nakita.id/Mita)

Bersihkan sisa-sisa detergen yang ada di bagian dalam maupun bagian luar mesin cuci.

2. Bersihkan bagian luar mesin cuci

Setelah bagian dalam, jangan lupa juga bersihkan bagian luar ya, Moms.

Seperti halnya bagian dalam, bagian luar mesin cuci juga perlu dibersihkan secara rutin.

Untuk membersihkan bagian luar mesin cuci, Moms bisa menggunakan kain lap bersih yang telah dicelupkan ke dalam air panas.

Peras kain yang direndam ke dalam air panas, kemudian lap atau seka seluruh bagian luar mesin cuci secara perlahan.

3. Lakukan pembersihan besar dalam kurun waktu tertentu

Agar mesin cuci dua tabung bisa terus bekerja dengan baik, Moms juga perlu membersihkannya secara menyeluruh secara berkala.

Setidaknya bersihkan mesin cuci paling cepat setiap satu bulan sekali.

Tak hanya dicuci, Moms juga perlu periksa kondisi lubang selang pembuangan.

Karena lembap, biasanya lumut sering tumbuh di lubang selang pembuangan.

Nah, itu dia Moms cara membersihkan mesin cuci 2 tabung.

Semoga bermanfaat!

Baca Juga: Mengapa Air Mesin Cuci Keluar Kecil? Ternyata Ini 6 Penyebabnya

Artikel ini telah tayang di Kompas dengan judul "Cara Mudah Membersihkan Mesin Cuci 2 Tabung".