Kepribadian dan Karakter Anak yang Berbahaya dan Cara Mengatasinya

By Shinta Dwi Ayu, Rabu, 21 Desember 2022 | 10:30 WIB
Jenis kepribadian dan karakter anak yang berbahaya dan patut dirubah. (Nakita.id)

Karena hal-hal baik itu lah yang memagang pengaruh besar terhadap pembentukan kepribadian dan karakter anak.

Sebagai orangtua tentu saja Moms dan Dads harus memperhatikan segala hal yang dialami anak.

Terutama terkait dengan kepribadian dan karakter yang dimiliki anak.

Pasalnya, ada beberapa kepribadian dan karakter anak yang justru berbahaya.

Sehingga Moms dan Dads pun harus melakukan upaya untuk merubah kepribadian dan karakter tersebut.

Karena jika tidak dirubah maka akan datangkan kerugian bagi anak itu sendiri dan orangtuanya.

Kepribadian dan Karakter Anak yang Berbahaya

Menurut Rohika Kurniadi Sari, SH., MSi, Asisten Deputi Pemenuhan Hak Anak Atas Pengasuhan dan Lingkungan Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, kepribadian dan karakter anak yang dianggap berbahaya adalah emosian, suka berbohong, dan tidak percaya diri.

"Emosi, suka berbohong, tidak percaya diri, dan hal-hal lain yang memengaruhi mereka dalam psikososial yang buruk," tutur Rohika pada Nakita, Minggu (4/12/2022).

Akan tetapi, ketika anak memiliki kepribadian tersebut jangan semata-mata menyalahkan sang buah hati ya Moms.

Menurut Rohika, penyebab anak bisa melakukan hal tersebut ya karena orangtuanya.

Perlu diingat! anak merupakan peniru yang ulung Moms.

Baca Juga: Faktor yang Membentuk Kepribadian dan Karakter Anak Menurut Psikolog