Daftar Tempat Wisata Tahun Baru di Semarang, Jadi Destinasi Andalan Moms dan Keluarga

By Amallia Putri, Kamis, 29 Desember 2022 | 12:10 WIB
Daftar wisata untuk rayakan malam tahun baru di Semarang (Pexels)

Selain berekreasi, Moms juga bisa mengajak keluarga untuk melihat bukti sejarah di Kabupaten Semarang.

Museum Kereta Api Indonesia atau lebih dikenal sebagai Museum Kereta Api Ambarawa menampilkan koleksi perekeretaapian dari masa kolonial Belanda hingga pra kemerdekaan RI.

Mengutip laman Heritage KAI, pengunjung bisa melihat lokomotif uap, lokomotif diesel, gerbang kereta masa kolonial, dan lainnya.

Wisatawan juga bisa menaiki KA wisata relasi Ambarawa-Tuntang (pp) yang menggunakan lokomotif uap dan KA wisata Ambarawa-Jambu-Bedono (pp) yang melewati rel bergerigi.

Museum yang dulunya adalah Stasiun KA Willem I ini, memiliki latar belakang historis yang kuat, karena menjadi saksi Pertempuran Ambarawa.

Adapun lokasinya berada di Jalan Stasiun Nomor 1, Panjang Kidul, Panjang, Kec. Ambarawa, Kabupaten Semarang.

4. Old City 3D Trick Art Museum

Saat cuaca ekstrem, berwisata ke museum menjadi pilihan tepat. Jika Moms gemar berfoto, maka cobalah kunjungi Old City 3D Trick Art Museum.

Mengutip Kompas (24/7/2020), museum seni ini berlokasi di Kawasan Kota Lama Semarang, tepatnya, 50 meter dari Gereja Blenduk dan Taman Srigunting.

Tempat wisata tersebut menawarkan 108 latar foto tiga dimensi yang dibagi dalam empat ruangan dengan tema berbeda-beda.

Itulah tadi sederet destinasi wisata yang ada di Semarang. Mana yang akan jadi tujuan Moms?

Baca Juga: Daftar Tempat Wisata yang Buka Sampai Lewat Tengah Malam di Malam Tahun Baru 2023