Atasi Gatal-gatal Pada Anak dengan 2 Bahan Berikut Ini, Salah Satunya Kunyit Agar Cepat Sembuh

By Ruby Rachmadina, Minggu, 1 Januari 2023 | 10:00 WIB
Mengatasi gatal-gatal pada kulit anak bisa menggunakan bahan alami kunyit dan lidah buaya. (Nakita.id/ Ruby)

2. Lidah Buaya

Bahan alami selanjutnya yang bisa digunakan untuk mengatasi gatal-gatal adalah lidah buaya.

Lidah buaya memang termasuk jenis tanaman yang kaya akan manfaat.

Rupanya, gel lidah buaya bisa membantu meredakan iritasi karena kulit gatal.

Mengoleskan gel lidah buaya juga bisa digunakan pada kulit yang kering.

Kandungan yang ada di dalam lidah buaya bisa membantu melembapkan dan menjaga tingkat air di dalam kulit tetap tercukupi.

Maka tak heran ya Moms jika banyak produk kecantikan kulit menggunakan lidah buaya sebagai bahan utamanya.

Penggunaan lidah buaya untuk kulit gatal-gatal cenderung aman digunakan.

Tetapi, sebaiknya Moms biasakan untuk menguji reaksi alergi sebelum mengoleskan gel lidah buaya.

Moms bisa oleskan sedikit gel lidah buaya  ke telapak tangan.

Apabila muncul reaksi alergi, sebaiknya hentikan penggunaan gel lidah buaya sebagai bahan alami untuk mengatasi gatal-gatal pada anak.

Segera periksakan kondisi Si Kecil ke dokter terdekat apabila gatal-gatal pada anak menimbulkan kondisi yang lebih mengkhawatirkan.

Baca Juga: Mengenal Penyakit Kulit Kudis, Kenali Tanda-tanda Awal, Penyebab dan Cara Mengobatinya