Penyebab Perut Anak Sering Kembung, Ternyata Begini Cara Mengatasinya

By Amallia Putri, Minggu, 1 Januari 2023 | 15:34 WIB
Penyebab perut anak sering kembung, apa saja ya Moms? (Nakita.id/Naura)

Melansir dari Parents, tidak hanya susu saja, tapi berbagai produk makanan yang mengandung laktosa seperti keju dan yogurt.

Selain mengalami kembung, anak juga akan mengalami diare dan sakit perut.

Apabila si Kecil mengalami hal yang satu ini, ada baiknya Moms langsung konsultasikan dengan dokter.

4. Mengalami Irritable Bowel Syndrome

Selain ketiga alasan di atas, bisa juga anak memang mengalami masalah dengan pencernaannya.

Anak-anak yang memiliki irritable bowel syndrome atau IBS tak hanya akan mengalami kembung, tapi juga diare, sakit perut, atau malah sembelit.

Perlu penanganan langsung dari dokter apabila si Kecil mengalami IBS.

5. Usus Melemah

Saat si Kecil diare, ia akan mengeluarkan lebih banyak cairan sehingga kekurangan kalium.

Kondisi tersebut menyebabkan funsgi usus melemah sehingga menyebabkan perut kembung.

6. Sumbatan Usus

Sumbatan usus dapat menghalangi pengeluaran gas melalui anus, sehingga menyebabkan akumulasi gas yang membuat si Kecil mengalami kembung.

Jika anak mengalami sumbatan anus, sebaiknya segera bawa ke dokter untuk mengetahui apakah ada kelainan yang mengharuskan si Kecil mengalami pembedahan.

Akan tetapi, pada beberapa kasus kembung yang memerlukan pembedahan, umumnya ada gejala lain, seperti nyeri perut yang hebat, muntah hijau serta sembelit.

Baca Juga: Kenali Ciri-ciri Hamil Sebelum Telat Haid, Benarkah Perut Kembung?