Penyebab Paling Umum Anak Kurus Tapi Tinggi, Cari Tahu Lengkapnya di Sini!

By Diah Puspita Ningrum, Selasa, 3 Januari 2023 | 11:15 WIB
Penyebab anak kurus tapi tinggi (Nakita.id/Adel)

4. Muntah

Terkadang, anak tidak bisa menyerap makanan dan nutrisi lain secara maksimal karena muntah.

Bisa jadi, anak memiliki masalah asam lambung atau gangguan neurologi.

Kebanyakan bayi dan balita yang memiliki penyakit asam lambung bisa tumbuh tanpa masalah.

Tapi, ketika muntah sudah sangat parah,hal ini bisa menganggu pertumbuhan si Kecil.

Jika demikian, Moms disarankan untuk berkonsultasi dengan dokter.

5. Genetik

Anak bertubuh kurus juga bisa disebabkan oleh genetik.

Apalagi jika orang tua anak dua-duanya juga memiliki perawakan kurus.

Selain itu, masalah penyakit keturunan yang membuat susah naik berat badan juga bisa jadi penyebabnya.

Baca Juga: 7 Cara Menambah Berat Badan Anak Naik Drastis, Perlu Tahu Moms