Cara Mudah Membersihkan Emas Muda yang Menghitam, Kinclong dalam Sekejap!

By Ratnaningtyas Winahyu, Selasa, 3 Januari 2023 | 18:59 WIB
Membersihkan emas muda yang menghitam bisa dengan bahan alami (Freepik.com)

Baca Juga: Cerah Kembali Seketika, Ikuti Cara Membersihkan Emas yang Kusam ala Rumahan

Melansir dari laman resmi Sahabat Pegadaian, berikut ini beberapa perawatan yang perlu dilakukan agar emas tidak mudah menghitam.

1. Melepas perhiasan saat mandi atau mengenakan makeup

Ada bahan-bahan kimia tertentu yang dapat memudarkan kilau emas.

Bahan tersebut biasanya ditemukan dalam sabun mandi, sampo, pembersih wajah, dan pasta gigi.

2. Menyimpan dengan benar

Cara kedua adalah memerhatikan tempat penyimpanannya.

Usahakan Moms menggunakan kotak perhiasan untuk menyimpan emas.

Letakkan sesuai jenisnya, jangan dijadikan satu atau ditumpuk.

Hal itu dapat menyebabkan perhiasan saling menempel, warnanya pudar, atau terbelit.

3. Menggunakan perhiasan pada momen spesial saja

Selain soal keamanan, ada aktivitas harian yang berisiko membuat perhiasan menjadi cepat rusak.

Contohnya seperti berenang, memakai riasan wajah, mengerjakan pekerjaan rumah tangga, atau spa/sauna.

Nah, itu dia Moms cara membersihkan emas muda yang menghitam.

Selamat mencoba!

Baca Juga: Berapa Harga Emas Akhir Tahun 2022? Siapkan Budget Lebih karena Harganya Naik Tipis