Perkembangan Kondisi Kesehatan Indra Bekti, Bisa Bergerak Sampai Ingin Copot Kasa di Kepala karena Gatal

By Diah Puspita Ningrum, Rabu, 4 Januari 2023 | 10:30 WIB
Kondisi terkini presenter Indra Bekti ((Instagram/indrabekti))

Nakita.id - Perkembangan kondisi kesehatan Indra Bekti yang mengalami pecah pembuluh darah otak dikabarkan membaik.

Suami Aldilla Jelita ini memang sempat membuat publik kaget karena harus dilarikan ke rumah sakit.

Indra ditemukan dalam kondisi tidak sadarkan diri di dalam toilet.

Sang presenter dilarikan ke Rumah Sakit Abdi Waluyo, Menteng dan harus menjalani dua kali operasi.

Sampai saat ini, Indra Bekti masih dirawat di ICU sampai 20 hari ke depan.

Menurut keluarga, kondisi Indra sudah jauh membaik meski belum sehat sepenuhnya.

Melansir dari Kompas TV, ingatan Indra Bekti disembut melemah.

Aldilla Jelita mengatakan kalau Indra sempat tidak mengenali nama anak mereka.

"Kalau dibilang ya sedih banget saat tahu dia harus kehilangan memori," kata Dhila.

"Kadang dia pula, sempat lupa siapa nama anaknya, awal-awal itu dia sempat lupa," tambahnya.

Seiring dengan membaiknya kondisi kesehatan Indra, sang presenter disebut sudah bisa diajak berkomunikasi dan menggerakkan tubuh.

Baca Juga: Keterangan Adik Indra Bekti Soal Biaya Pengobatan Kakaknya, Berniat Cari Jalan Lain Dulu Sebelum Buka Donasi 

Hal ini diungkap oleh adik Indra Bekti yang bernama Cipta.

“Alhamdulillah dia (Indra Bekti) sudah bisa menggerakkan kaki, tangan juga tinggi banget."

"Kemarin bahkan katanya sempat denger cerita mau copot kasanya (di kepala) karena mungkin gatal, tapi sekarang sudah diganti sih,” kata Cipta.

Selain itu, Cipta menjelaskan kalau Indra sudah bisa berbicara dengan normal.

Hal ini dibarengi dengan perbaikan kegiatan makan dan minum.

“(Terus aktivitasnya kayak) makan minum, bicara normal,” jelasnya.

Penjelasan Adik Indra Bekti Soal Biaya Rumah Sakit

Cipta mengabarkan bahwa sejauh ini biaya rumah sakit untuk merawat Indra Bekti biayanya ditanggung pribadi.

Apakah Indra Bekti tak memiliki asuransi kesehatan? Baik itu yang masal seperti BPJS Kesehatan atau asuransi kesehatan lainnya?

Sang adik menjelaskan jika keluarga sudah mengajukan pencairan asuransi guna menutupi pembiayaan rumah sakit, namun ternyata pengajuan ini ditolak.

"Aku sempat nanya sama timnya (Indra Bekti), ada asuransi cuma di-decline," kata Cipta seperti dikutip dari Tribun Seleb.

Saat ditanya alasan penolakan asuransi tersebut, Cipta tak mengetahui apa penyebabnya.

Baca Juga: Pro dan Kontra Istri Indra Bekti Galang Dana untuk Biaya Rumah Sakit Sang Suami

"Gagal kenapanya saya kurang tahu," ujar Cipta.

"Gak dijelasin (alasan penolakan), decline gitu doang," lanjutnya.

Namun, pihak keluarga tidak kehilangan akal.

Kata Cipta, untuk biaya perawatan Indra Bekti, pihak keluarga akan mengusahakan secara maksimal.

"Enggak tahu ada berapa, cuma ini lagi diusahakan," ucap Cipta.

Baca Juga: Apakah BPJS Kesehatan Cover Operasi Pendarahan Otak Seperti Indra Bekti? Aldilla Jelita Harus Tahu Ini Biar Tak Lagi Kumpulkan Donasi untuk Sang Suami