Tanda Melahirkan dengan Keluarnya Flek Warna Cokelat, Apa Penyebabnya?

By Amallia Putri, Jumat, 6 Januari 2023 | 06:00 WIB
Munculnya flek berwarna cokelat sebagai tanda melahirkan (Pexels / Daniel Reche)

Saat darah ini bercampur dengan sebagian lendir dari sumbat lendir, ini disebut bloody show.

Pada tahap pertama persalinan, kontraksi bekerja pada serviks untuk membuka atau melebarkannya.

Saat kontraksi meningkat frekuensi dan intensitasnya, serviks semakin melebar.

Selama fase transisi, yang merupakan fase akhir dari persalinan aktif, Moms mungkin melihat adanya peningkatan lendir disertai darah ini.

Meski demikian, keluarnya lendir ini terlihat berbeda-beda untuk semua orang.

Beberapa wanita mungkin memperhatikan keluarnya lendir secara bertahap, sementara yang lain dapat melihat semuanya dalam satu waktu.

Kondisi ini dapat muncul beberapa menit, jam, hari, atau bahkan minggu sebelum persalinan resmi dimulai.

Ciri-ciri Flek Tanda Melahirkan

Tidak hanya warnanya saja, ada beberapa ciri flek tanda melahirkan yang membuatnya berbeda dengan flek menstruasi.

Apa saja, ya?

1. Kram Perut

Flek ini nantinya diikuti dengan kram perut, sering disebut kontraksi.

Kontraksi biasanya berlangsung selama 30-70 detik, dengan jarak yang semakin dekat di setiap kontraksinya.

Baca Juga: 6 Tanda Melahirkan Kurang Seminggu, Salah Satunya Lebih Sering Kram dan Nyeri Punggung