Kunci Jawaban Penilaian Pengetahuan Halaman 119-120 Bagian B Soal Esai Agama Islam Kelas X SMA Kurikulum Merdeka

By Diah Puspita Ningrum, Jumat, 6 Januari 2023 | 14:15 WIB
Kunci jawaban soal PAI halaman 119-120 kelas X kurikulum merdeka (Pixabay/DariuszSankowski)

Nakita.id - Berikut adalah kunci jawaban dari soal penilaian pengetahuan PAI kelas X Kurikulum Merdeka.

Kali ini kita akan membahas penilaian pengetahuan halaman 119-120 bagian B soal esai.

Topik yang dibahas adalah mengenai 'Asuransi, Bank dan Kopreasi Syariah untuk Perekonomian Umat dan Bisnis yang Maslahah'.

Pembahasan materi soal ini bertujuan memberikan alternatif jawaban untuk siswa.

Siswa diharapkan untuk tetap mengerjakan soal lebih dulu sebelum melihat kunci jawaban.

Yuk langsung simak!

Instruksi : Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini!

1. Mengapa terdapat perbedaan mendasar antara lembaga keuangan konvensional dan lembaga keuangan syariah? Jelaskan!

Jawaban: Tujuan ekonomi konvensional adalah semata-mata untuk mendapatkan keuntungan.

Sementara ekonomi syariah bertujuan untuk menyeimbangkan antara kepentingan duniawi dan ukhrawi.

2. Jelaskan jenis-jenis usaha bank syariah dalam rangka mendorong dan mendukung perekonomian umat!

Baca Juga: Penjelasan Lengkap Kunci Jawaban Kegiatan 2 Nomor 1-3 Bahasa Indonesia SMA Kelas XI Kurikulum Merdeka

Jawaban:

Jenis usaha bank syariah meliputi:

- jasa pelayanan

- menghimpun dana masyarakat

- penyaluran dana pada masyarakat

Di usaha bank syariah menerapkan prinsip bagi hasil. Selain itu, di bank Syariah juga menghindari praktik riba.

Sehingga tidak menerapkan bunga seperti yang dilakukan lembaga keuangan konvensional.

3. Bagaimana perbedaan antara bai’al mudharabah, bai’ al-istishna’ dan bai’al-salaam pada kegiatan usaha koperasi syariah? Jelaskan dengan memberikan contohnya!

Jawaban: Ba'il al-mudharabah merupakan jual beli yang dilakukan secara transparan, penjual akan mengutarakan harga barang dan melakukan kesepakatan dengan calon pembeli.

Sementara bai al-istishna' dan bai'al-salam merupakan jual beli yang dilakukan antara 3 pihak, yaitu pembeli, distributor, dan penjual.

Disebut bai al-istishna' jika pembayaran dilakukan secara tunai. Sedangkan bila pembayaran dilakukan dengan mengangsur disebut bai'al-salam

Baca Juga: Kunci Jawaban Activity 7 Halaman 129-130 Analytical Exposition Text Bahasa Inggris Kelas XI Kurikulum Merdeka

4. Mengapa masyarakat muslim Indonesia semestinya mempercayakan transaksi keuanganya melalui unit usaha syariah? Jelaskan hikmah dan manfaat bertransaksi melalui unit usaha syariah tersebut!

Dengan bertransaksi pada unit syariah, artinya ada upaya untuk menghindari riba

Hal ini sesuai dengan ajaran Islam untuk menghindar riba

Dan usaha keuangan syariah merupakan salah satu representasi konkrit di masyarakat untuk menghindari praktik-praktik riba yang akan merugikan mereka.

5. Pernahkah kalian mendengar seseorang yang terjebak pada praktik pinjaman rentenir? Apa yang kalian ketahui dengan pinjaman rentenir?

Jelaskan, mengapa agama menganjurkan umat Islam untuk menghindari bertransaksi dengan pinjaman yang bersumber dari rentenir!

Jawaban: Praktik pinjaman rentenir mewajibkan peminjamnya memberikan bunga pinjaman yang tinggi.

Seringkali bunga pinjaman tersebut membuat peminjam kesulitan untuk membayar.

Di agama Islam, dilarang menggunakan jasa rentenir karena ada praktik riba.

Praktik riba ini bisa merugikan peminjamnya karena bunga yang sangat tinggi.

Ketika kesulitan membayar bunga, peminjam menjadi lebih sengsara.

Baca Juga: Kunci Jawaban PKN Kelas XI SMA Uji Pemahaman Halaman 112 Kurikulum Merdeka