Ciri-ciri Mulas Tanda Melahirkan yang Sering Dialami Ibu Hamil

By Amallia Putri, Senin, 9 Januari 2023 | 14:31 WIB
Ciri-ciri mulas yang datang sebagai tanda melahirkan (Freepik)

Nakita.id - Yuk, Moms ketahui beberapa ciri-ciri mulas sebagai tanda melahirkan yang dialami bumil.

Tanda melahirkan penting untuk dipelajari bahkan saat Moms masih merencanakan kehamilan.

Dengan begitu, saat sudah hamil Moms bisa berekspektasi apa yang akan terjadi pada saat melahirkan nanti.

Mengetahui gejala-gejala melahirkan penting untuk bisa mempersiapkan fisik dan mental.

Salah satu yang seringkali dialami oleh ibu hamil adalah perut yang mulas karena kontraksi.

Perlu diketahui, ciri kontraksi melahirkan tentunya berbeda dengan kontraksi palsu, lo Moms.

Bagaimana ciri-ciri mulas yang menjadi gejala melahirkan yang sebenarnya?

Ciri-ciri Mulas Tanda Melahirkan

1. Terjadi Secara Berkala

Melansir dari What to Expect, sebenarnya mulas tanda melahirkan terjadi dalam suatu interval atau berkala.

Namun, frekuensinya akan terus bertambah seiring berjalannya waktu.

tanBaca Juga: Tanda Melahirkan Pembukaan Dua, Apa yang Biasanya Dirasakan?