Tanda Melahirkan Bukaan 1 Sampai 10 yang Perlu Moms Ketahui, Cari Tahu juga Perbedaannya!

By Shinta Dwi Ayu, Selasa, 10 Januari 2023 | 16:57 WIB
Tanda melahirkan pembukaan 1 sampai 10 (Freepik.com)

Nakita.id - Berikut ini perbedaan pembukaan 1 sampai 10 yang menjadi tanda melahirkan dan wajib Moms ketahui mulai saat ini.

Pembukaan adalah salah satu kondisi yang patut Moms waspadai ketika sedang hamil.

Terutama, bagi Moms yang usia kehamilannya sudah memasuki trimester 3 dan sebentar lagi melahirkan.

Memahami bagaimana pembukaan merupakan hal yang sangat penting.

Pasalnya, pembukaan melahirkan ini bisa terjadi selama belasan jam, Moms.

Karena ada 10 pembukaan yang akan Moms alami, sampai akhirnya sang buah hati lahir ke dunia.

Pembukaan merupakan suatu kondisi dimana serviks Moms mulai terbuka secara perlahan.

Biasanya, serviks akan terbuka per centimeter.

Jadi, ketika melahirkan, Moms harus banyak-banyak bersabar untuk menahan rasa sakit yang ada.

Di setiap fase pembukaan pasti yang Moms rasakan pun berbeda-beda.

Maka dari itu, kali ini, Nakita akan memberitahu fase-fase pembukaan melahirkan serta perbedaannya.

Baca Juga: Tanda Melahirkan Pembukaan Dua, Apa yang Biasanya Dirasakan?

Tanda Melahirkan Bukaan 1-10

Fase Laten

Pada fase ini kontraksi yang terjadi belum cukup kuat, Moms. Kemudian, pembukaan serviks juga masih sangat sedikit karena ini merupakan tahap paling awal dari proses persalinan.

Bagi Moms yang baru pertama kali melahirkan, tentu saja masih sangat sulit menentukan apakah pembukaan melahirkan sudah terjadi atau belum.

Karena, Moms yang baru pertama kali melahirkan belum cukup pengalaman.

Selain itu, banyak kasus ketika melahirkan anak pertama pembukaan yang terjadi justru berlangsung lama.

Hal tersebut bisa terjadi karena belum ada jalan lahir yang pernah dilalui sehingga janin harus berupaya keras.

Fase laten ini bisa terjadi sekitar 8 - 12 jam lo, Moms.

Jika leher rahim sudah terbuka, artinya Moms sudah memasuki tahap pertama pembukaan.

Pembukaan kedua ditandai dengan Moms yang akan mengalami kontraksi palsu.

Pembukaan ketiga, kontraksi yang terjadi akan semakin sering dan Moms membutuhkan waktu untuk lebih banyak istirahat.

Pembukaan keempat, kontraksi rahim yang mulai rutin akan terjadi di fase ini.

Biasanya kontraksi akan datang 5 menit sekali.

Baca Juga: 5 Gerakan Olahraga Agar Cepat Pembukaan dan Persalinan Lancar

Fase Aktif

Di fase ini, pembukaan serviks pun sudah semakin membesar, Moms.

Kontraksi pada fase aktif yang Moms rasakan bukan sekadar intens saja.

Tetapi, juga bisa membuat Moms merasa sakit dan tidak nyaman.

Pembukaan kelima, pasti Moms akan merasakan sakit yang tidak tertahankan.

Pembukaan keenam, mungkin Moms akan diberikan bius epidural untuk meredakan rasa sakit akibat kontraksi.

Pembukaan ketujuh, rasa sakit akan semakin menjadi-jadi, Moms.

Untuk mengatasinya, maka ubahlah posisi tubuh dan jangan lupa minum air putih yang banyak supaya daya tahan tubuh terus terjaga.

Sedangkan, untuk pembukaan 8, 9, 10 biasanya akan berlangsung lebih singkat.

Pembukaan ke 8, 9, dan 10 ini memang biasanya tidak akan terlalu jauh jaraknya.

Sehingga, kerap kali tidak disadari dan tiba-tiba bayi siap untuk dilahirkan.

Itu dia Moms pembukaan 1-10 yang wajib dipahami sebagai tanda melahirkan.

Baca Juga: Cara Mempercepat Pembukaan Jalan Lahir, Bisa Merangsang Kontraksi Agar Proses Lahiran Menjadi Lancar