Hotman Paris Pastikan Kasus KDRT Venna Melinda Tak Berakhir Damai, Ibunda Verrel Bramasta Akan Gugat Cerai Ferry Irawan

By Diah Puspita Ningrum, Kamis, 12 Januari 2023 | 14:30 WIB
Hotman Paris ungkap Venna Melinda akan gugat cerai Ferry Irawan (Kolase Instagram @hotmanparisofficial dan Tribunnews.com)

Selain itu, Hotman Paris menambahkan kalau Venna Melinda merasa kecewa lantaran Ferry Irawan tak langsung ditahan.

"Dia bilang, 'saya sangat kecewa dengan bukti bukti penderitaan yang saya alami, kenapa belum ada penahanan?' Itu pertanyaan dia," cerita Hotman Paris menirukan Venna Melinda.

"Venna Melinda menanyakan, 'kenapa belum penahanan? Dengan bukti-bukti yang saya alami itu', Venna melinda mengeluh kepada saya," tambahnya.

Sebagi informasi, Venna Melinda dinikahi oleh Ferry Irawan pada 7 Maret 2022 kemarin.

Keduanya menikah di Bali dengan perayaan secara mewah yang dihadiri rekan dan keluarga.

Sebelum menikah, Ferry Irawan sendiri sempat kesulitan mengantongi restu keluarga Venna Melinda.

Ia bahkan bersumpah Alquran demi mendapatkan restu ibunda Venna.

Baca Juga: Venna Melinda Tak Ingin Cabut Laporan KDRT, Hotman Paris Ungkap Rencananya untuk Gugat Cerai Ferry Irawan