7 Rekomendasi Bak Mandi Bayi dengan Harga Terjangkau, Terbaru 2023

By Diah Puspita Ningrum, Sabtu, 21 Januari 2023 | 09:30 WIB
Rekomendasi bak mandi bayi yang aman dan murah (Pixabay/boof623)

Nakita.id - Apakah Moms sedang mencari bak mandi untuk bayi? Simak rekomendasinya!

Bak mandi bayi merupakan salah satu barang penting untuk disediakan setelah kelahiran si Kecil.

Ini karena memandikan bayi dengan bak akan memudahkan Moms.

Apalagi ketika si Kecil banyak bergerak dan tubuhnya licin karena sabun.

Bak mandi anak bisa membantu mengurangi gerakan karena ukurannya yang pas.

Peralatan bayi ini bisa menopang tubuh si Kecil yang membuatnya aman digunakan.

Berikut adalah sejumlah rekomendasi bak mandi bayi yang bisa Moms dapatkan. Yuk simak!

Rekomendasi Bak Mandi untuk Bayi

1. Bak Mandi Intime Pompa

Bak mandi pompa

Bak mandi ini berbentuk portable atau bisa dibawa ke mana saja.

Cara menggunakannya pun cukup mudah.

Bak mandi intime pompa ini aman, higenis dan simple. Cocok digunakan anak usia 3-24 bulan.

Baca Juga: Cara Alami Menghilangkan Lumut di Bak Mandi, Cukup Pakai Baking Soda 

2. Bak Mandi Aqua Scale

Bak mandi Aqua scale

Bak mandi Aqua Scale ini memudahkan para ibu untuk memandikan si Kecil.

Peralatan ini memiliki 3 fitur utama seperti digital scale, water thermometer dan baby bath tub.

Moms bisa mendapatkan bak mandi ini hanya dengan Rp900 ribu saja.

3. Bak Mandi Lipat Kidfun

Bak mandi lipat

Bak mandi lipat ini sederhana dan bisa memudahkan Moms memandikan si Kecil.

Peralatan mandi ini tahan panas dan memiliki lubang pembuangan di bagian dasar.

Selain itu, bak mandi ini minim ruang karena bisa disimpan dengan cara dilipat.

4. Bak Mandi Bantal Sugar Baby

Bak mandi bantal

Bak mandi satu ini dilengkapi dengan bantal untuk melindungi kepala bayi.

Selain itu, perlengkapan mandi ini dilengkapi dengan sensor air panas, serta aman digunakan karena bebas dari bahan kimia.

Baca Juga: Sederet Perlengkapan Bayi Laki-Laki yang Harus Moms Persiapkan 

5. Bak Mandi Lipat dan Matras Orinoco

Bak mandi lipat matras

Bak mandi ini memiliki sensor suhu dan memudahkan Moms mengatur suhu mandi anak.

Ada juga fitur digital scale untuk mengetahui berat badna bayi.

Moms bisa mendapatkan peralatan mandi ini dengan harga terjangkau.

6. Baby Bather

Bak mandi baby bather

Tipe bak mandi ini adalah dengan memandikan anak dalam posisi duduk.

Moms cukup meletakkan si Kecil diatasnya kemudian memandikan bayi.

Selain digunakan untuk mandi, baby bather juga bisa berfungsi untuk menjemur si Kecil di pagi hari.

7. Bak mandi Jaring

Bak mandi jaring

Baby bath helper dengan jaring ini cocok digunakan untuk bayi baru lahir.

Bak mandi ini bisa dilengkapi dengan jaring agar bayi aman dan tidak terpeleset.

Baca Juga: Tetangga Kasih Tahu Cara Bersihkan Kerak di Kamar Mandi, Modal Baking Soda Dijamin Lantai dan Bak Mandi Kinclong Seperti Baru