Potensi Cuaca Ekstrem Sabtu 21 Januari 2023, BMKG Beri Peringatan Hujan Lebat dan Angin Kencang Bakal Melanda Wilayah Indonesia Bagian Ini, Mana Saja?

By Aullia Rachma Puteri, Sabtu, 21 Januari 2023 | 10:56 WIB
BMKG beri peringatan cuaca ekstrem pada Sabtu 21 Januari 2023 (Nakita/ Aullia)

Nakita.id - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) beri peringatan cuaca ekstrem pada Sabtu, 21 Januari 2023.

Mengutip Instagram @infobmkg, Sumatera secara umum hujan ringan, tapi Bangka Belitung, Sumatera Utara berpotensi hujan sedang.

Lampung, Bengkulu, Sumatera Selatan, Jambi, Sumatera Barat, Riau, Aceh berpotensi hujan lebat. Jawa secara umum hujan ringan, namun Yogyakarta, Banten berpotensi hujan sedang, Jawa Timur, Jawa Barat, Jawa Tengah berpotensi hujan lebat.

Bali, NTB, NTT secara umum hujan ringan, namun Nusa Tenggara Timur, Nusa Tenggara Barat, Bali berpotensi hujan lebat.

Kalimantan secara umum hujan ringan, namun Kalimantan Utara berpotensi hujan sedang, Kalimantan Selatan, Kalimantan Tengah, Kalimantan Barat, Kalimantan Timur berpotensi hujan lebat.

Sulawesi secara umum hujan ringan, namun Sulawesi Tenggara, Sulawesi Selatan, Sulawesi Barat, Sulawesi Tengah, Sulawesi Utara berpotensi hujan lebat. Maluku dan Papua secara umum hujan ringan, namun Papua, Maluku, Papua Barat, Maluku Utara berpotensi hujan lebat.

Simak selengkapnya di sini tentang cuaca ekstrem di Indonesia.

Wilayah yang berpotensi hujan lebat yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang:

- Aceh

- Sumatera Utara

- Sumatera Barat

Baca Juga: Prediksi Cuaca Ekstrem Jumat 20 Januari 2023, BMKG Minta Masyarakat Waspada Hujan Lebat dan Angin Kencang

- Riau

- Kep. Riau

- Bengkulu

- Jambi

- Sumatera Selatan

- Kep. Bangka Belitung

- Lampung

- Banten

- Jawa Barat

- DKI Jakarta

- Jawa Tengah

Baca Juga: Prediksi Cuaca Hari Ini: BMKG Beri Peringatan Cuaca Ekstrem di Wilayah Indonesia Bagian Ini Pada Selasa 17 Januari 2023

- Yogyakarta

- Jawa Timur

- Bali

- Nusa Tenggara Barat

- Nusa Tenggara Timur

- Kalimantan Barat

- Kalimantan Tengah

- Kalimantan Utara

- Kalimantan Timur

- Kalimantan Selatan

- Sulawesi Utara

Baca Juga: Aceh Gempa! BMKG Catat Gempa 6,2 SR Guncang Aceh Singkil dan 4 Kabupaten Lainnya, Berpotensi Tsunami?

- Gorontalo

- Sulawesi Tengah

- Sulawesi Selatan

- Sulawesi Tenggara

- Maluku Utara

- Maluku

- Papua Barat

- Papua

Sirkulasi Tertutup (Eddie) terpantau berada di Malaysia utara Kalimantan yang membentuk daerah pertemuan/perlambatan kecepatan angin (konvergensi) memanjang dari Kalimantan Barat hingga Kalimantan Utara.

Daerah konvergensi juga terpantau memanjang dari Samudra Hindia barat Bengkulu - Lampung, di Aceh, dari Bengkulu hingga Lampung, di Laut China Selatan, di Laut Jawa bagian utara, dari Laut Jawa hingga Selat Makassar, dari Selat Makassar hingga Laut Banda, dari Laut Sulawesi hingga Laut Maluku, dari Laut Banda hingga Laut Arafura, dan di Samudra Pasifik utara Papua Barat - Papua.

Kondisi tersebut mampu meningkatkan potensi pertumbuhan awan hujan di sekitar wilayah sirkulasi dan di sepanjang daerah konvergensi tersebut.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Hari Ini, Jumat 13 Januari 2023 BMKG Beri Peringatan Cuaca Ekstrem Pada Wilayah Indonesia Bagian Ini