Rekomendasi Jamu Kuat Tahan Lama untuk Pria, Sebut Racikan Ini Jika ke Tukang Jamu!

By Poetri Hanzani, Jumat, 27 Januari 2023 | 22:00 WIB
Jamu kuat tahan lama pria, salah satunya dengan campuran kopi dan telur. (Poetri / Nakita)

Hal ini dapat meningkatkan aliran darah melalui peningkatan jumlah oksida nitrat.

3. Kopi Hitam, Merica, Telur, dan Madu

Sementara itu, melansir Nakita dari berbagai sumber, juga bisa dengan minum ramuan kopi hitam, merica, telur dan madu.

Kopi mampu mengatasi masalah disfungsi ereksi bahkan juga disebut-sebut dapat meningkatkan libido perempuan.

Kemudian kandungan capsaicin dalam merica melebarkan pembuluh darah, meningkatkan sirkulasi dan menstimulasi ujung saraf di seluruh tubuh yang dapat membantu meningkatkan libido.

Ramuan ini bermanfaat untuk meningkatkan stamina, ereksi, dan kualitas sperma.

Siapkan 3 biji merica, 1 sendok makan kopi hitam murni, 1 butir telur ayam kampung (boleh 3 butir), dan 1 sendok makan madu murni.

Haluskan biji merica sampai halus, kemudian campurkan ke kopi dan aduk hingga rata, selanjutnya sajikan dengan air panas.

Ramuan lainnya juga bisa dengan konsumsi jahe dan bawang putih.

Jahe terbukti secara ilmiah sebagai akar peningkat libido yang telah digunakan secara tradisional selama ribuan tahun.

Menggabungkan jahe dan bawang putih, bisa menjadi resep jamu kuat tahan lama yang efektif.

Selamat mencoba!

Baca Juga: Tips Kuat Tahan Lama, Coba Konsumsi Makanan Ini Sebelum Berhubungan Dijamin Sukses Hasilnya!