Resep Menu MPASI 4 Bintang Bayi Usia 6 Bulan, Murah Meriah Namun Gizi Terpenuhi

By Syifa Amalia, Jumat, 27 Januari 2023 | 19:42 WIB
Resep MPASI 4 bintang 6 bulan yang mudah dibuat dengan bahan murah meriah. (Dok. Tabloid Nakita)

Nakita.id – Ketika mencari resep makanan bayi, Moms mungkin akan melihat menu MPASI 4 bintang?

Hal ini tentunya membuat banyak ibu bingung apa yang dimaksud dengan pola makan tersebut.

Setelah usia bayi 6 bulan, Si Kecil sudah mulai untuk dikenalkan dengan makanan pendamping ASI yang penting untuk mencukupi kebutuhan nutrisi.

Dalam hal ini MPASI 4 bintang adalah menu makanan pendamping ASI yang terdiri dari 4 unsur gizi, yaitu karbohidrat, protein hewani, protein nabati, dan sayuran.

Bagi bayi yang mulai mengenal makanan padat dan rasa, menu ini kerap dipilih.

Jika Moms ingin mencoba memberikannya untuk bayi, berikut ini adalah beberapa ide resep yang bisa dibuat.

Bahkan bisa dengan bahan-bahan murah meriah dengan kandungan gizi yang tinggi.

Resep Menu MPASI 4 Bintang Bayi Usia 6 Bulan

1. Sup Ikan Tahu Brokoli

Moms dapat menyiapkan bahan-bahan yang dibutuhkan antara lain:

- 60 gr daging ikan nila (berat tanpa duri dan kulit), potong dadu

- 25 gr tahu putih, potong dadu

- 25 gr brokoli, potong kecil sesuai kuntum

Baca Juga: 3 Ide Menu MPASI Bayi yang Mudah, Bergizi, dan Tanpa Perlu Blender