Manfaat Pemakaian Gurita untuk Bayi, Apakah Aman?

By Ruby Rachmadina, Minggu, 5 Februari 2023 | 12:00 WIB
Pemakaian gurita bayi bisa digunakan selama tidak bertentangan dengan dunia medis dan tidak memberikan bahaya pada anak (Nakita.id/Naura)

- Bayi mengalami sesak nafas

- Bayi kerap merasakan kepanasan

- Munculnya ruam atau keluhan masalah kulit lainnya

- Bayi jadi lebih mudah berkeringat

Ini juga bisa memicu makanan yang masuk kelambung mengalir balik ke kerongkongan bayi.

Saat makan atau setelahnya, bayi akan gampang muntah mengeluarkan makanannya.

Penggunaan gurita yang menimbulkan masalah pernapasan dikhawatirkan membuat napas bayi jadi lebih cepat dan pendek.

Apabila dibiarkan begitu saja, ini bisa mengakibatkan Si Kecil berhenti bernapas.

Bahkan, dalam beberapa kondisi bisa berujung kematian pada bayi baru lahir.

Maka dari itu, dalam melakukan perawatan bayi, Moms perlu mendiskusikan hal ini dengan dokter yang terpercaya.

Moms bisa tanyakan, apakah diperbolehkan atau tidak penggunaan gurita untuk Si Kecil, apabila ahli melarang sebaiknya Moms tidak memaksakan diri demi keselamatan sang buah hati. 

Baca Juga: Manfaat Pemakaian Gurita pada Bayi Prematur, Ternyata Bisa Dukung Tumbuh Kembang Anak