7 Cara Menghilangkan Bau Badan dan Keringat Berlebih, Enggak Mesti dengan Deodoran!

By Ratnaningtyas Winahyu, Rabu, 8 Februari 2023 | 10:55 WIB
Cara menghilangkan bau badan dan keringat berlebih, salah satunya bisa dengan tomat (Nakita.id/Poetri)

Nakita.id – Apakah Moms sedang mencari cara menghilangkan bau badan dan keringat berlebih?

Untuk mengatasi dua masalah tersebut, ada banyak cara yang bisa Moms lakukan.

Salah satu yang menjadi andalan banyak orang adalah menggunakan deodoran.

Selain praktis, deodoran juga mampu menghilangkan  bau badan dalam sekejap.

Namun, disamping deodoran, Moms juga bisa melakukan cara lainnya, lo.

Yakni, menggunakan cara dan bahan alami.

Meski alami, khasiatnya untuk mengatasi bau badan tak perlu diragukan lagi, Moms.

Lantas, apa saja cara alami untuk menghilangkan bau badan?

Berikut ini penjelasannya.

Cara menghilangkan bau badan dan keringat berlebih

Melansir dari berbagai sumber, inilah tujuh cara alami yang ampuh mengatasi bau badan yang tidak sedap.

1. Minyak kelapa

Minyak kelapa adalah salah satu solusi terbaik dan paling efektif yang dapat membantu tubuh menghilangkan bau badan.

Baca Juga: Waktu yang Tepat Anak Memakai Deodoran agar Tidak Bau Badan

Mengutip dari Practo, sifat antimikroba (agen yang membunuh mikroorganisme atau menghambat pertumbuhannya) dalam minyak kelapa bisa membantu membatasi pertumbuhan bakteri penyebab bau badan.

Minyak kelapa juga mendukung kesehatan pencernaan, faktor penting dalam melawan bau badan dan bau mulut (halitosis).

Mengaplikasikan minyak kelapa pada kulit dan mengonsumsinya dalam makanan akan membantu menahan pertumbuhan bakteri dalam tubuh, sehingga mencegah bau badan.

2. Tomat

Melansir dari Be Beautiful, Tomat bersifat antiseptik alami dan dapat menghancurkan berbagai bakteri termasuk yang menyebabkan bau ketiak.

Tomat juga mengelupas kulit, mengencangkan pori-pori dan mengangkat sel-sel mati.

Jika tertarik menggunakan tomat untuk bau badan, Moms perlu gosokkan irisan tomat atau ekstrak ampasnya dan oleskan pada ketiak.

Bilas setelah lima menit.

3. Baking soda

Selain digunakan untuk membuat kue, baking soda juga ternyata mampu membantu menetralkan bau ketiak.

Ya, baking soda bisa menyerap keringat, menyeimbangkan tingkat pH, dan menekan pertumbuhan bakteri.

Jika tertarik mencoba, Moms bisa menggunakan soda kue sebagai bedak.

Tepuk-tepuk di ketiak dan bersihkan kelebihannya setelah kering.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Deodoran yang Ampuh Atasi Bau Badan dan Ketiak Basah

Moms juga bisa membuat pasta setengah padat dengan mencampurkan soda kue dan air.

Oleskan pasta ini pada ketiak dan biarkan mengering.

Setelah kering, bersihkan dengan air hangat.

4. Teh

Teh celup atau kantong teh hijau terkenal dengan sifat antioksidan dan detoksifikasinya.

Selain itu, tanin hadir dalam teh yang dapat membantu menjaga kulit tetap kering dan mencegah pembentukan keringat sehingga mengurangi kemungkinan bau badan.

Cara pakainya untuk ketiak adalah celupkan kantong teh ke dalam air hangat dan setelah benar-benar basah, tekan ke ketiak.

Tunggu selama lima menit dan bilas.

5. Mandi teratur

Apabila Moms ingin cara yang lebih sederhana, maka solusinya adalah mandi secara teratur.

Cobalah untuk mandi setidaknya sekali sehari.

Selain itu, jangan lupa untuk mandi setelah berolahraga dan setelah seharian bekerja.

Cara ini akan membantu menjaga kebersihan tubuh dan mencegah pertumbuhan bakteri yang dapat menyebabkan bau badan.

Baca Juga: Bau Tak Sedap Langsung Pergi, Ini 5 Bahan Dapur yang Ampuh Menghilangkan Bau Badan

6. Lemon

Dibalik rasanya yang asam, lemon bisa menyeimbangkan tingkat pH kulit di ketiak.

Keasaman lemon akan membantu pengelupasan kulit, menghilangkan sel-sel mati dari permukaan dan juga membantu mencerahkan ketiak yang gelap.

Moms bisa langsung mengoleskan irisan lemon pada ketiak yang bau.

Tapi, jika Moms memiliki kulit sensitif, encerkan jus lemon dengan air terlebih dahulu dan gosok menggunakan kapas, ya.

Biarkan mengering dan bilas setelah 10 menit.

Pastikan untuk melembapkan ketiak setelahnya karena dapat membuat kulit kering dan teriritasi.

7. Minum cukup air

Cara alami terakhir yang efektif untuk bau badan adalah minum banyak air.

Menjadi pelarut yang hebat, air menghilangkan racun dari tubuh dan mengeluarkan bakteri serta patogen yang dapat menyebabkan bau badan.

Selain itu, air juga merupakan penetral terbaik yang mencegah pembentukan bakteri di usus.

Nah, itu dia Moms cara menghilangkan bau badan dan keringat berlebih.

Kira-kira Moms mau coba cara yang mana?

Baca Juga: Penyebab Bau Badan Ternyata Bukan Hanya dari Ketiak, Cari Tahu di Sini!