Daftar Posyandu Terdekat di Jakarta Selatan Unggulan

By Syifa Amalia, Kamis, 9 Februari 2023 | 14:00 WIB
Mengetahui posyandu terdekat yang ada di Jakarta Selatan. (Nakita.id/Nita Febriani)

Nakita.idPosyandu hadir di tengah masyarakat untuk memberikan berbagai pelayanan kesehatan terutama yang menyangkut ibu dan anak.

Setiap wilayah memiliki Posyandu yang terbagi dalam setiap RW, dusun, atau kelurahan dan sebagainya.

Tempat ini dikelola oleh para kader yang bertugas untuk menjalankan seluruh program kegiatan.

Masyarakat banyak yang terbantu dengan adanya Posyandu.

Seperti pemantauan kesehatan ibu dan anak, imunisasi, keluarga berencana (KB), hingga pemantauan status gizi dalam mencegah stunting.

Sehingga tidak ada alasan lagi bagi untuk mendaftar dan mengikuti pertemuan rutin yang diadakan setiap sebulan sekali.

Jika Moms saat ini berdomisili di Jakarta Selatan, berikut ini terdapat beberapa posyandu terdekat.

Lengkap beserta kegiatan dan fasilitas yang disediakan.

Daftar Posyandu Terdekat di Jakarta Selatan

1. Posyandu Kenanga III

Tempat ini berlokasi di Jalan Kebon Baru I No.15, RT.4/RW.6, Kb. Baru, Kec. Tebet, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12830

Posyandu Kenanga melayani berbagai layanan terkait kegiatan.

Seperti pemeriksaan sakit demam, batuk, pilek, imunisasi balita dan pengobatan sakit diare pada balita/bayi.

Baca Juga: Ragam Manfaat Posyandu untuk Kesehatan Keluarga, Apa Saja, Ya?

Posyandu ini juga rutin mengadakan penyuluhan gizi dan bimbingan tentang asupan gizi balita.

2. Posyandu Anyelir

Jl. Kenanga No.10, RT.10/RW.3, Cilandak Tim., Ps. Minggu, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12560

Di sini terdapat banyak kegiatan yang dilakukan setiap bulan.

Seperti memantau kondisi tumbuh kembang bayi dan balita.

Adapun pemeriksaan yang dilakukan para kader akan menimbang berat badan dan mengukur tinggi badan bayi dan balita.

3. Posyandu Apel

Posyandu ini berada di Jalan Pengadegan Barat III No.7, RT.1/RW.6, Pengadegan, Kec. Pancoran, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12770.

Adapun kegiatan yang dilakukan seperti program posyandu lainnya.

Meliputi pendaftaran, kemudian, penimbangan, kemudian hasilnya dicatat adalah KMS. Berikutnya adalah penyuluhan.

Pelayanan yang diberikan antara lain pelayanan imunisasi, pelayanan KB, pengobatan, pemberian tablet tambah darah, vitamin A, dan obat-obatan lainnya dan pemerksaan kehamilan bagi Posyandu yang memiliki sarana memadai.

4. Posyandu Anggrek

Tempat ini berlokasi di Jalan Setiabudi VIII Gg IV RT 002/003 Setiabudi, Kec Setiabudi, Kota Jakarta Selatan, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 12910.

Ruang lingkup kegiatan Posyandu pada dasarnya menyasar pada beberapa hal yang penting meliputi kesehatan ibu dan anak, keluarga berencana, imunisasi, pemantauan status gizi, dan penanggulangan diare.

Baca Juga: Cara Mendaftar ke Posyandu Sebelum Pemeriksaan Pertama Kali, Cuma Bawa KTP dan KK

Manfaat Datang ke Posyandu

1. Pemeriksaan rutin tumbuh kembang anak

Salah satu manfaat datang ke Posyandu yang dapat dirasakan oleh anak adalah mereka mendaparkan pemantuan terhadap pertumbuhan.

Para kader akan melakukan penimbangan berat badan, pengukuran tinggi badan, lingkar kepala, lingkar lengan, dan lainnya.

Hasil pengukuran kemudian dicatat dalam buku Kesehatan Ibu dan Anak (KIA) untuk dievaluasi.

2. Mendapatkan pelayanan imunisasi

Layanan yang utama pada Posyandu adalah imunisasi. Imunisasi wajib mendapatkan imunisasi misalnya imunisasi hepatitis B, polio, BCG, campak dan DPT-HB-HiB.

Pelayanan imunisasi di Posyandu biasanya hanya dilaksanakan oleh petugas Puskesmas.

3. Mendapatkan pelayanan pemantauan gizi

Jenis pelayanan untuk meningkatan status gizi termasuk pengukuran berat dan tinggi badan, deteksi dini gangguan pertumbuhan, dan penyuluhan gizi.

Selain itu, Posyandu juga memberikan pemberian makanan tambahan (PMT), suplementasi vitamin A dan tablet Fe, serta obat cacing.

4. Pelayanan Keluarga Berencana (KB)

Selain itu, ibu yang datang ke Posyandu juga mendapatkan konsultasi mengenai Keluarga Berencana (KB) disesuaikan dengan kondisi dan kebutuhan.

Program KB ini berupa penyuluhan dan pemberian kontrasepsi seperti kondom, pil KB, dan suntik KB.

5. Pemantauan kesehatan untuk ibu hamil

Ibu hamil mendapatkan berbagai pemantauan dan penyuluhan seputar merencanakan persalinan, gizi, dan konsultasi kehamilan.

Mereka juga diberikan tablet tambah darah (Fe), vitamin A, dan imuniasi Tetanus Toksoid (TT).

Baca Juga: Manfaatkan Layanan Kesehatan Gratis, Cek Jadwal Posyandu Terdekat di Rumah!