Menjelang Hari Kanker Anak Sedunia, Peran Aktif Orangtua untuk Mencegah Risiko Kanker pada Anak

By Diah Puspita Ningrum, Jumat, 10 Februari 2023 | 20:30 WIB
Hari Kanker Anak Sedunia 2023, kenali mencegah kanker pada anak (Pexels/Klaus Nielsen)

Nakita.id - Hari Kanker Anak Sedunia diperingati setiap tanggal 15 Februari setiap tahunnnya.

Seperti kita tahu, kanker merupakan salah satu penyakit berbahaya yang bisa mengancam nyawa.

Tahun 2023, Hari Kanker Anak Sedunia mengusung tema 'BetterSurvival' is achieveable #throughtheirhands.

Peringatan ini dilakukan agar orang tua atau masyarakat secara luas lebih peduli pada kanker anak.

Sebagai orang tua, kalian juga bisa berperan mencegah kanker anak.

Melansir dari laman OutBreak News, berikut sejumlah hal yang bisa orang tua lakukan untuk mengurangi risiko kanker anak.

Yuk cari tahu!

Hari Kanker Anak Sedunia: Cara Mengurangi Risiko Kanker Anak

1. Hindari rokok

Moms dan Dads wajib menjauhkan anak dari asap rokok.

Ini karena perokok pasif juga berisiko terpapar kandungan rokok yang bisa merusak DNA.

Anak yang tumbuh dengan paparan asap rokok memiliki risiko 25% lebih tinggi mengalami kanker.

Baca Juga: Hari Kanker Anak Sedunia, Kenali Tanda-Tanda Kanker pada Anak yang Sering Terjadi