Cegah Stunting Sejak Dini dengan Rutin Berikan Imunisasi pada Anak, Cek di Sini Jadwal Imunisasi Anak!

By Shannon Leonette, Kamis, 16 Februari 2023 | 10:36 WIB
Cek jadwal pemberian imunisasi anak di sini sebagai langkah untuk mencegah stunting sejak dini. (Nakita.id/Naura)

Kemudian, vaksin HPV berfungsi untuk mencegah kanker serviks (leher rahim) pada wanita sejak dini.

Pemberian vaksin ini diwajibkan kepada anak perempuan kelas 5 dan 6 SD.

Tepatnya dalam program kegiatan Bulan Imunisasi Anak Sekolah (BIAS) yang dilaksanakan bulan Agustus setiap tahunnya, Moms.

Sejak tahun 2022 kemarin, vaksin HPV sudah diberikan di 131 kabupaten/kota di 8 provinsi.

Diantaranya terdiri dari 4 provinsi di Pulau Jawa (DKI Jakarta, DI Yogyakarta, Jawa Tengah, Jawa Timur) dan 4 provinsi di luar Pulau Jawa (Sulawesi Utara, Sulawesi Tenggara, Gorontalo, Bali).

Direncanakan pada tahun 2023 sudah dilaksanakan di seluruh provinsi dan kabupaten/kota.

Pemberian imunisasi pada anak ini juga dibebaskan dari tanggungan biaya, apabila Moms berada dalam kondisi dan persyaratan tertentu.

“Vaksinasi merupakan salah satu intervensi kesehatan yang lebih murah dan lebih efektif daripada intervensi ketika seseorang sudah masuk perawatan di rumah sakit,” kata Budi Gunadi Sadikin selaku Menteri Kesehatan (Menkes) RI.

Itu tadi jadwal pemberian imunisasi pada anak yang lengkap demi cegah stunting.Jadi, mulai sekarang, jangan sampai Moms lewatkan jadwalnya ya.

Hal ini sangat penting untuk mendukung tumbuh kembangnya secara optimal, Moms.

Semoga bermanfaat!

Baca Juga: Daftar Imunisasi di Posyandu Terlengkap, Wajib Datang Saat Jadwalnya