Perjuangan Surtauli Ompusunggu, Ibu Dody Afri Simajuntak, Melawan Bersama Kanker Anak yang Diderita Selama 1 Tahun

By Shannon Leonette, Kamis, 16 Februari 2023 | 17:12 WIB
Simak cerita lengkap perjuangan orangtua dan anak melawan kanker anak yang dideritanya di sini. (Nakita.id)

Nakita.id - Kanker anak menjadi suatu penyakit yang tak bisa orangtua sepelekan.

Berdasarkan publikasi Globocan tahun 2020, diestimasikan terdapat 11.156 kasus baru pada kanker anak usia 0-19 tahun di Indonesia.

Ditambah, risiko kematian kanker anak ini cukup besar, dengan angka kematiannya mencapai 40 persen.

Maka, jangan heran kalau seluruh orangtua dengan sang buah hati penyandang kanker bersama-sama berjuang melawan penyakit mematikan ini.

Salah satunya dilakukan oleh Surtauli Ompusunggu, ibu dari Dody Afri Simajuntak yang saat ini menderita kanker paru dan kanker tulang.

Penasaran dengan kisahnya? Simak selengkapnya berdasarkan wawancara eksklusif yang dilakukan tim Nakita pada Selasa (7/2/2023).

Ketika Pertama Tahu Anak Divonis Kanker

Awalnya, ketika tahu bahwa Dody divonis kanker, Ibu Surtauli awalnya mengira bahwa kankernya tidak akan separah itu.

“Tapi kok sampai jadi diamputasi begitu ya. Saya enggak percaya kalau anak saya itu harus diamputasi,” ucapnya.

“Dia (Dody) datang ke sini (Jakarta) sama abangnya satu bulan dulu, dibilang kabarnya ini nanti harus diamputasi. Tapi saya enggak percaya, ‘Kenapa harus diamputasi?’ Tapi nyatanya, saya datang dari Batam ke sini (Jakarta), kondisinya katanya sudah stadium keempat dan sudah sampai ke paru. Barulah saya datang ke Jakarta ini,” ceritanya.

Ibu Surtauli juga bercerita bahwa sebelum akhirnya diamputasi, Dody melakukan pengobatan selama kurang lebih empat bulan.

“Ya sudah, itu kehendak Tuhan Yang Maha Kuasa. Kita cuma menjalankan kata dokter, kita pasrah,” tuturnya.

Baca Juga: Pengobatan Kanker Anak di Indonesia, Apakah Sudah Mencukupi?