Nakita.id - Yuk, Moms ketahui apa penyebabnya tidak nafsu makan saat hamil.
Di masa kehamilan, konsumsi makanan bergizi tentu saja amat penting.
Namun, banyak dari Moms yang kerap mengalami penurunan nafsu makan di masa kehamilan.
Padahal, saat itu juga sudah waktunya Moms harus menyantap makanan. Apa sebabnya?
Melansir dari Pregnancy Birth Baby, sebenarnya nafsu makan yang berubah di masa kehamilan wajar saja terjadi.
Bahkan, menurut data hal ini terjadi pada 6 dari 10 ibu hamil di dunia.
Lalu, apa sih yang bisa menajdi penyebabnya? Yuk, ketahui daftarnya berikut ini.
Penyebab Tidak Nafsu Makan Saat Hamil
1. Mual dan Muntah
Selama masa kehamilan, tak jarang Moms mengalami mual tanpa atau disertai muntah.
Biasanya hal ini dinamakan dengan morning sickness.
Mual dan muntah yang biasanya terjadi di pagi hari ini menyebabkan Moms menjadi tak nafsu makan.
Rasa mual membuat Moms selalu ingin menolak makanan yang sudah disiapkan karena sama sekali tak nyaman.
Baca Juga: Jangan Dulu Pusing, Ini Cara Ampuh Mengatasi Anak Tidak Mau Makan