Nakita.id - Inilah rekomendasi universitas swasta di Jakata yang terbaik, tapi biaya kuliahnya terjangkau.
Tidak memusat di salah satu bagian di Jakarta, anak Moms bisa menemukan kampus-kampus terbaik ini di seantero Jakarta.
Universitas Swasta di Jakarta dengan Biaya Termurah 2023
1. Universitas Dian Nuswantara
Universitas Dian Nusantara atau UNDIRA merupakan universitas swasta di Jakarta yang berkualitas dengan harga murah.
Biaya per semester di UNDIRA ini mulai dari Rp3.000.000 per semesternya.
Universitas ini memiliki 3 lokasi kampus berbeda, yaitu 2 di Jakarta Barat dan 1 kampus di Bekasi.
Universitas Dian Nusantara menyediakan memiliki 10 Program Studi untuk S1 yang bisa kamu pilih, mulai dari Teknik Elektro hingga Sastra Inggris.
Selain menyediakan banyak Program Studi, universitas ini juga menyediakan fasilitas lengkap untuk mendukung proses belajar, seperti perpustakaan, ruang kelas, dan lain sebagainya.
Pendaftaran bisa dilakukan secara online dengan membuka website resmi UNDIRA.
2. Universitas Mercu Buana, Jakarta
Universitas Swasta terbaik di Jakarta selanjutnya adalah Universitas Mercu Buana yang diketahui telah berhasil mendapatkan banyak sekali prestasi di dalam negeri maupun di tingkat internasional.
Baca Juga: Biaya Kuliah S1 di Universitas Pelita Harapan yang Sering Disebut Kampus Mahal