Obesitas Masih Terus Menjadi Masalah Serius, Ini Kata Pakar Gizi Mengenai Jumlah Asupan Gizi yang Baik untuk Anak

By Shinta Dwi Ayu, Rabu, 1 Maret 2023 | 15:42 WIB
Asupan gizi yang baik untuk cegah anak mengalami obesitas. (Freepik.com)

Sehingga, mereka tidak bisa melakukan banyak eksplorasi dan pertumbuhannya pun akan terhambat.

Oleh sebab itu, penting sekali bagi Moms untuk memerhatikan asupan gizi anak.

Moms harus benar-benar memilih apa saja yang dimakan oleh anak.

Juga, melihat apakah makanan-makanan tersebut sudah bisa memenuhi kebutuhan nutrisi harian anak atau belum.

Asupan Gizi yang Tepat Untuk Anak

Melansir dari Kompas, dokter spesialis gizi klinik Dr. Eva Maria Christina, M. Gizi, SpGK, mengatakan asupan gizi yang tepat untuk anak adalah yang seimbang.

Dengan asupan gizi yang seimbang, kemampuan tubuh untuk menyerap makanan akan menjadi lebih baik.

Selain itu, daya tahan tubuhnya juga bisa meningkat lebih baik, Moms.

Asupan gizi yang seimbang tentu saja yang sesuai dengan Isi Piringku dari Kementerian Kesehatan yang meliputi karbohidrat, protein, lemak, vitamin dan mineral, serta cairan.

Rekomendasi Makanan 

1. Karbohidrat

Karbohidrat kompleks seperti nasi merah, roti gandum, kentang, dan sereal.

2. Protein

- Protein Hewani

Protein hewani dari daging putih seperti ayam kampung, ikan laut, dan putih telur. Sementara, protein nabati bisa didapat dari kacang-kacangan dan tempe.

"Hindari protein daging merah seperti daging sapi dan kambing, karena mengandung lemak jenuh yang dapat menyebabkan kegemukan dan meningkatkan stres," kata dr. Eva.

Baca Juga: Mulai Sekarang Harus Hati-hati Moms, Bayi Obesitas Bisa Terkena Komplikasi Ini Jika Disepelekan!