Siapa Bilang Cara Menghilangkan Gosong di Panci itu Sulit? Ternyata Cuma Modal Bahan Dapur Ini Panci Bisa Bersih Kinclong Lagi

By Ratnaningtyas Winahyu, Minggu, 5 Maret 2023 | 20:30 WIB
Bahan dapur bisa Moms gunakan untuk menghilangkan gosong di panci (Nakita.id/Shinta Dwi Ayu)

Nakita.id – Supaya panci tetap awet, Moms perlu melakukan pembersihan secara rutin.

Salah satunya membersihkan dasar permukaan panci yang gosong.

Karena sering digunakan, panci memang rentan terbakar hingga menimbulkan bekas gosong kehitaman.

Namun, Moms sebaiknya segera membersihkannya.

Pasalnya, jika dibiarkan terlalu lama, bekas gosong akan semakin sulit hilang.

Tenang saja Moms, cara membersihkannya mudah sekali, kok.

Moms bisa memanfaatkan bahan-bahan dapur seperti baking soda dan garam sebagai solusinya.

Akan tetapi, agar panci bersih sempurna, Moms sebaiknya ikuti langkah-langkah ini, ya.

Berikut penjelasan selengkapnya.

Cara menghilangkan gosong pada panci

Melansir dari Times of India, inilah empat bahan alami yang dapat Moms gunakan untuk menghilangkan gosong di panci.

1. Bubuk soda kue

Jika mendengar soda kue, Moms pasti langsung terpikir untuk menggunakannya menjadi kue.

Baca Juga: Jangan Langsung Dibuang, Inilah Manfaat Minyak Jelantah untuk Menghilangkan Kerak Gosong pada Panci