Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Halaman 192 Kelas XI Kurikulum Merdeka

By Amallia Putri, Minggu, 5 Maret 2023 | 18:45 WIB
Analisis jurnal, kunci jawaban latihan Bahasa Indonesia Tingkat Lanjut Kelas 11 halaman 192 Kurikulum Merdeka (Freepik.com)

Nakita.id - Sudahkah kalian mengerjakan latihan Bahasa Indonesia Kelas XI Tingkat Lanjut yang ada di halaman 192?

Jika belum, kita kerjakan bersama-sama, yuk.

Kalian bisa jadikan kunci jawaban di bawah ini sebagai panduan untuk menjawab.

Jawaban dari soal yang ada di halaman 192 bisa kalian modifikasi sesuai dengan penemuan kalian sendiri.

Soal

1. Pilihlah dua buah jurnal!

- Judul jurnal pertama

Pengelolaan Sampah di Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Jatibarang, Kota Semarang

Penulis: Intan Muning Harjanti dan Pramataningtyas Anggraini dari Undip.

- Judul jurnal kedua

Pentingnya Peran Olahraga dalam Menjaga Kesehatan dan Kebugaran Tubuh

Baca Juga: Kunci Jawaban Latihan Halaman 187 Bahasa Indonesia Kelas XI Tingkat Lanjut Kurikulum Merdeka

Penulis: Apri Agus

2. Analisislah bagian-bagian karya ilmiah dari kedua jurnal tersebut!

Bagian-bagian dari jurnal pertama, di antaranya:

a. Abstrak

b. Pendahuluan

c. Metodologi

d. Hasil dan Pembahasan

e. Kesimpulan dan Saran

f. Daftar Pustaka/Referensi

Analisa:

Pada jurnal pertama, bagian pendahuluan tidak dicantumkan rumusan masalah, tujuan, dan manfaat dari penelitian.

Baca Juga: Langkah Mempersiapkan Musikalisasi Puisi, Bahasa Indonesia SMA Kelas 11 Kurikulum Merdeka

Bagian-bagian dari jurnal kedua, di antaranya:

a. Pendahuluan

b. Pembahasan

c. Kesimpulan dan Saran

d. Daftar Pustaka

Analisa:

Di jurnal kedua, banyak kekurangan yang belum dilengkapi oleh penulis, yaitu tidak ada abstrak dalam jurnal. Kemudian, pada bagian pendahuluan tidak tercantum rumusan masalah, tujuan, dan manfaat dari penelitian.

Selanjutnya, penulis tidak mencantumkan metode penelitian yang digunakan.

3. Bandingkanlah sistematika karya ilmiah yang disajikan dalam dua jurnal tersebut!

Dari dua contoh jurnal di atas, dapat dikatakan jika sistematika kedua jurnal belum dikatakan lengkap.

Karena jurnal dikategorikan lengkap jika mencakup bagian-bagian ini, yaitu:

Baca Juga: Kunci Jawaban Latihan Halaman 190 Bahasa Indonesia Kelas XI Tingkat Lanjut Kurikulum Merdeka

1. Judul

2. Abstrak

3. Pendahuluan

- Rumusan Masalah

- Tujuan Penelitian

- Manfaat Penelitian

4. Metode Penelitian

5. Hasil Penelitian/Pembahasan

6. Kesimpulan dan Saran

7. Daftar Pustaka/Referensi

Nomor selanjutnya, kalian bisa membuat laporan diskusi kelompokmu dengan mengikuti contoh tabel yang tertera.

Baca Juga: Penjelasan Ragam Bahasa Karya Ilmiah, Bahasa Indonesia SMA Kelas 11 Kurikulum Merdeka