Nakita.id – Apakah Moms memiliki hobi berenang?
Berenang jadi salah satu jenis olahraga yang banyak diminati.
Hampir dari semua kalangan menyukai olahraga air satu ini.
Dari anak-anak hingga orang dewasa suka berenang.
Renang merupakan cabang olahraga akuatik, di mana kecepatan gerakan kaki dan tangan jadi kunci utama agar tubuh Moms tetap mengapung.
Nah, ternyata berenang bisa memberikan banyak manfaat bagi tubuh.
10 Manfaat Berenang Bagi Tubuh
Dilansir dari berbagai sumber, berikut manfaat berenang:
1. Menurunkan Berat Badan
Bagi Moms yang memiliki rencana untuk mengurangi berat badan, cobalah olahraga satu ini secara rutin.
Diketahui, berenang selama satu jam mampu membakar 400-700 kalori yang tergantung pada intensitas renang yang dilakukan.
2. Menjaga Kesehatan Jantung dan Paru-paru
Manfaat berenang bagi tubuh setara dengan olahraga kardio lainnya.
Sehingga dengan renang secara rutin dapat membantu melancarkan aliran oksigen dan darah sehingga baik untuk kesehatan jantung dan juga paru-paru.
Baca Juga: Kenali 7 Manfaat Ibu Hamil Berenang yang Baik untuk Kesehatan Janin, Apa Saja?