6 Kesalahan dalam Hubungan Intim Ini Penting Diketahui agar Bisa Saling Puas Sampai Pagi

By Ratnaningtyas Winahyu, Senin, 6 Maret 2023 | 20:59 WIB
Kesalahan dalam hubungan intim, salah satunya tidak melakukan foreplay (Freepik.com/gpointstudio)

Nakita.id – Setiap pasangan pasti menginginkan hubungan intim yang memuaskan.

Tak hanya soal durasi, tapi bagaimana jalannya hubungan intim juga sangat menentukan kepuasan pasangan.

Sayangnya, masih banyak orang yang melakukan kesalahan saat sedang bercinta.

Alhasil, pasangan bukan cuma tidak puas, tapi juga merasa tidak nyaman untuk berhubungan.

Maka dari itu, mulai sekarang Moms dan Dads perlu hindari beberapa kesalahan umum dalam hubungan intim berikut ini.

Yuk, disimak!

Kesalahan umum dalam hubungan intim

Apabila ingin hubungan intim yang memuaskan dan tahan lama, sebaiknya Moms dan pasangan hindari enam kesalahan ini.

1. Mengikuti rutinitas

Tidak ada yang menyukai rutinitas dalam hal seks.

Melansir dari Times of India, penting untuk mencoba berbagai posisi, metode, karena seks sebenarnya adalah seni.

Untuk itu, apabila pasangan tengah kehilangan minat, Moms bisa kembali menyegarkan kehidupan seks berdua dengan hal-hal baru.

2. Perhatikan ritme

Rata-rata pria mengalami ejakulasi setelah 5-6 menit memulai hubungan seks.

Baca Juga: Manfaat Lakukan Hubungan Intim di Pagi Hari, Dari Bakar Kalori Sampai Penguat Kekebalan

Sedangkan, wanita membutuhkan waktu lebih lama dan mereka bisa bertahan 15 menit dengan mudah.

Dengan adanya perbedaan waktu tersebut, penting untuk Moms dan Dads saling menghargai kondisi dan ritme masing-masing.

3. Tidak ada foreplay

Seorang wanita memiliki beberapa titik atau zona sensitif seksual di mana Dads dapat bekerja dan melakukan foreplay.

Dengan melakukan foreplay, Dads bisa membuat hubungan intim semakin menyenangkan.

4. Mengkhawatirkan penampilan

Memikirkan bagaimana penampilan saat berhubungan seks akan membuat Moms berhenti menikmati diri sendiri dan merusak peluang untuk mencapai orgasme.

“Jangan memikirkan lemak di perut atau riasan di wajah,” ujar Ruth Westheimer, PhD, seorang terapis psikoseksual, profesor di New York University, dan dosen di universitas Yale dan Princeton.

“Konsentrasikan pada kesenangan tindakan. Anda harus memberi diri Anda izin untuk mengalami orgasme. Pria ingin istri mereka meninggalkan diri mereka sendiri dalam permainan seks, dan itu tidak mungkin terjadi jika dia cemas dengan masalah fisiknya," kata Parrott.

Helen Fisher, PhD, seorang antropolog budaya di Rutgers University dan penulis buku baru berjudul Why Him, Why Her, mengatakan pria tidak memerhatikan setengah dari hal-hal yang menjadi obsesi wanita.

“Pria jauh lebih tertarik pada wanita yang menunjukkan tanda-tanda kesehatan, kemudaan, dan kesuburan.

Daripada mengkhawatirkan bentuk pinggang dan pinggul Anda, khawatirkan tingkat energi dan antusiasme serta minat Anda padanya,” saran Fisher.

5. Tidak memberi petunjuk

Berbicara langsung tentang preferensi hubungan seks sangatlah penting dilakukan.

Baca Juga: Kenali Efek Berhubungan Intim Setiap Hari yang Wajib Pasutri Ketahui

Moms dan Dads bisa saling terbuka memberitahu pasangan apa yang disukai, hal-hal yang membuat nyaman, hingga apa yang tidak disukai.

Tenang saja Moms, cara tersebut ternyata ampuh untuk mencapai hubungan seksual yang memuaskan, lo.

Dengan begitu, Moms dan Dads mengetahui apa yang dibutuhkan satu sama lain.

6. Marah saat diberi saran

Jika Moms dan Dads sudah  bersama dalam waktu yang cukup lama,  tak dapat dipungkiri pasti ada rasa bosan.

Untuk itu, penting memberi sedikit variasi saat sedang bercinta.

Namun, apabila Dads ingin mencoba sesuatu yang baru, Moms jangan dulu tersinggung.

Hal tersebut tidak menandakan bahwa Dads tidak bahagia dengan Moms, kok.

Selama saran dari pasangan tidak berlebihan, Moms bisa coba untuk memikirkannya.

Moms juga bisa mengambil waktu untuk beradaptasi terlebih dahulu dengan kebiasaan yang baru.

Nah, itu dia beberapa kesalahan dalam hubungan intim yang perlu dihindari para pasangan.

Semoga bermanfaat!

Baca Juga: Ternyata Berhubungan Intim Terlalu Lama Bisa Timbulkan Bahaya, Ini Penjelasannya Menurut dr. Boyke