Tak Hanya Peran Moms, Memasak di Dapur juga Kewajiban Dads untuk Berperan Sama, Apa Manfaatnya?

By Amallia Putri, Rabu, 8 Maret 2023 | 16:30 WIB
Berperan sama memasak di rumah, ini manfaatnya untuk Dads (Freepik.com)

Nakita.id - Yuk, Dads ketahui alasan mengapa memasak di dapur tak hanya peran Moms saja tapi juga Dads.

Banyak yang berpendapat bahwa pantang bagi laki-laki untuk memasak di dapur.

Sejak dulu, masyarakat beranggapan kegiatan memasak di dapur bisa menentang maskulinitas laki-laki.

Tapi, perlu diketahui bahwa kini pola pikir masyarakat semakin maju dengan mengetahui bahwa memasak bukanlah pekerjaan untuk gender tertentu.

Melansir Paste Magazine, kini tidak aneh melihat pria menunjukkan kemampuannya untuk memasak di dapur dan berbagi tugas rumah tangga dengan pasangan.

Tahukah Dads, kalau memasak memiliki sederet manfaat juga?

Yuk, ketahui beberapa manfaat #BerperanSama memasak di rumah bagi Dads.

Manfaat Memasak untuk Dads

1. Memberikan waktu istri istirahat

Banyaknya pekerjaan rumah tangga, mengurus anak, bekerja, dan sebagainya bisa membuat istri lelah.

Bila Dads ikut memasak di dapur, maka bisa memberikan waktu untuk istri istirahat.

2. Memberikan makanan yang sehat

Dads tentu ingin anggota keluarga mengonsumsi makanan yang sehat.

Memasak makanan sendiri membuat Dads bisa memastikan nutrisi dan kebersihan makanan.

Baca Juga: Berperan Sama dalam Mengatasi Anak Tantrum, Dads Bisa Lakukan Ini