Setelah Berhubungan Intim Keluar Darah, Apakah Berbahaya? Ini Penjelasannya!

By Poetri Hanzani, Selasa, 14 Maret 2023 | 21:00 WIB
Hubungan intim keluar darah, ketahui penyebabnya yang bisa terjadi. (Pixabay / StockSnap)

Nakita.id – Hubungan intim keluar darah perlu diketahui penyebabnya.

Ada beberapa penyebab keluar darah setelah berhubungan intim.

Jika merasa khawatir karena mengalami pendarahan setelah berhubungan seks, segera konsultasi ke dokter.

Dengan begitu, bisa mendapatkan pengobatan yang tepat.

Hubungan Intim Keluar Darah

Inilah beberapa penyebab pendarahan setelah berhubungan seks, dikutip dari laman NHS.

Pendarahan setelah berhubungan seks bisa menjadi tanda kondisi kesehatan:

- Infeksi, seperti penyakit radang panggul (PID), atau infeksi menular seksual (IMS), seperti klamidia

- Kekeringan pada organ intim (vaginitis atrofi) 

- Adanya robekan akibat persalinan, atau karena kekeringan atau gesekan saat berhubungan seks

- Polip serviks atau endometrium 

- Ectropion serviks

Baca Juga: Apakah Lama Usia Pernikahan Menentukan Gairah Berhubungan Intim? Ini Faktanya!

Dalam kasus yang jarang terjadi, pendarahan setelah berhubungan seks bisa menjadi tanda kanker serviks.

Sementara itu, bergantung pada gejala lain dan riwayat medis, dokter umum dapat merekomendasikan beberapa tes atau pemeriksaan, seperti:

- Tes kehamilan 

- Pemeriksaan panggul 

- Melihat serviks dengan alat yang disebut spekulum

Untuk itu, sangat penting melakukan tes skrining serviks.

Penting agar semua wanita berusia 25 hingga 64 tahun mendapatkan tes skrining serviks secara teratur untuk membantu mencegah kanker serviks.

Jika mengalami kondisi tersebut, jangan langsung diabaikan.

Segera cari tahu apa penyebabnya yang bisa terjadi.

Ada baiknya segera periksa ke dokter ya Moms.

Semoga informasi di atas bermanfaat!

Baca Juga: Penyebab Gairah Hubungan Intim Menurun karena HSDD, Apa Itu?