Pantas Jadi Favorit Banyak Orang, Manfaat Air Kelapa Ternyata Bisa Bantu Melawan Tanda-tanda Penuaan

By Poetri Hanzani, Selasa, 21 Maret 2023 | 10:06 WIB
Manfaat air kelapa untuk kulit. (Pixabay / Pexels)

Nakita.id - Siapa yang tidak suka dengan air kelapa? Hampir semua orang menyukainya.

Air kelapa mempunyai berbagai manfaat untuk tubuh, termasuk kecantikan kulit.

Selain kandungan vitamin dan nutrisi, air kelapa juga memiliki sifat anti-inflamasi dan penyembuhan kulit.

Moms bisa meminumnya atau mengoleskannya ke kulit untuk mendapatkan semua manfaatnya.

Manfaat Air Kelapa untuk Kulit

Melansir dari Stylecraze, berikut ini beberapa manfaat air kelapa untuk kulit.

1. Menenangkan Ruam

Penggunaan air kelapa secara topikal mencegah biang keringat dan bisul.

Juga meredakan ruam yang disebabkan oleh cacar, cacar air, dan campak.

2. Menjaga Kulit Tetap Terhidrasi

Minum air kelapa dapat mendinginkan tubuh, mencegah dehidrasi dan melembabkan kulit.

3. Melawan Tanda-tanda Penuaan

Minum air kelapa atau mengoleskannya pada kulit dapat mengurangi tanda-tanda penuaan.

Air kelapa mengandung sitokinin, terutama kinetin, yang dapat mencegah kerusakan oksidatif dan menunda proses yang mempercepat penuaan sel.

4. Menyembuhkan Luka

Air kelapa digunakan dalam pengobatan tradisional untuk sifat anti-inflamasi, antioksidan, dan penyembuhan luka.

Baca Juga: Air Kelapa vs Air Bekas Cucian Beras, Mana yang Lebih Baik untuk Perawatan Rambut?